Gubernur Jambi dalam sambutannya menyampaikan, posisi masjid ini sangat strategis terletak dipinggir jalan, tentunya kita perlu masjid yang layak dan airnya bersih.
Selain itu, bangunan masjid ini sudah sangat tua perlu segera direnovasi. "Nah, kita Pemda sangat mendukung dan membantu masyarakat agar pembangunan masjid ini cepat selesai," tegas Gubernur.
Baca Juga: Haris - Khafid Semarakkan Puncak HKN ke-52
Pada kesempatan itu, Gubernur Jambi menyumbang sebesar Rp 50 juta dari bantuan CSR Bank Jambi, bahkan Gubernur Jambi juga "menodong" jajarannya yang hadir juga ikut menyumbang.
Selain memberikan bantuan Gubernur Jambi juga melakukan sholat Jumat bersama dengan jamaah dan dihadiri Camat Jaluko, Danramil dan Kapolsek.
Baca Juga: Pemprov Diminta Cepat Perbaiki Jalan Putus Depan Kodim
Ketua Dewan Kemakmuran Masjid (DKM), Jami' At-Taqwa, Sopia Budi menjelaskan, atas masukan masyarakat dan persetujuan alim ulama dan tokoh masyarakat, maka renovasi masjid ini dilakukan karena sejak dibangun tahun 1984 belum pernah direnovasi.
Selain itu, daya tampung masjid cukup terbatas yakni hanya 500 jamaah sedangkan jumlah jamaah terus bertambah. Diharapkan dengan selesainya renovasi masjid ini bisa menampung 1000 jamaah.
Baca Juga: Al Haris Lantik Pengurus HMPM Padang
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com