Diskominfo Provinsi Jambi Gelar Bimtek Desain Grafis Perkuat Publikasi Konten Media Informasi dan Komunikasi Visual

Dinas Kominfo Provinsi Jambi melalui Bidang Komunikasi Publik menggelar bimtek dasar desain grafis sebagai penunjang publikasi dalam konten media informasi dan komunikasi visual.

Reporter: ISO | Editor: Doddi Irawan
Diskominfo Provinsi Jambi Gelar Bimtek Desain Grafis Perkuat Publikasi Konten Media Informasi dan Komunikasi Visual
Bimtek desain grafis memperkuat publikasi konten media informasi dan komunikasi visual, Kamis (11/7/2024) | nov/iso

INFOJAMBI.COM – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Provinsi Jambi melalui Bidang Komunikasi Publik menggelar bimbingan teknis (bimtek) dasar desain grafis sebagai penunjang publikasi dalam konten media informasi dan komunikasi visual pemerintah provinsi dan kabupaten/kota se-Provinsi Jambi 2024, di Hotel Wiltop, Kota Jambi, Kamis (11/7/2024).

Hadir Kabid Komunikasi Publik Diskominfo Provinsi Jambi Amirzan, Kepala Seksi Sumber Daya Komunikasi Publik Andika Pratama, dan para perwakilan diskominfo kabupaten/kota se-Provinsi Jambi. Kegiatan diikuti 60 orang peserta, menghadirkan narasumber akademisi UNAMA, Dr Nurhadi S.Kom M.Cs.

Baca Juga: Gubernur Tinjau Peningkatan Kualitas Jalan Pemukiman Kumuh

Mewakili Kepala Diskominfo Provinsi Jambi, Kabid Komunikasi Publik, Amirzan mengatakan, era digitalisasi dalam pergerakan revolusi industri 4.0 di Indonesia saat ini dihadapkan tantangan hadirnya para talenta digital dalam mendukung perkembangan ekosistem industri teknologi.

“Tantangan ini perlu dihadapi bersama. Salah satunya melalui kegiatan dan inovasi dari berbagai pihak dalam memajukan talenta digital Indonesia, baik dari pemerintah maupun mitra kerja untuk menyiapkan talenta berkualitas," ujar Amirzan. 

Baca Juga: Sekda Senam Pagi Bersama ASN

Dijelaskan, dengan semakin berkembangnya teknologi dan media-media baru, peranan desain grafis di segala bidang usaha sangat dibutuhkan. Hal itu dibuktikan dengan banyaknya bidang usaha maupun kalangan pemerintahan memanfaatkan keahlian desainer grafis dalam mendukung promosi, khususnya melalui visual yang semakin marak.

“Kita dituntut mengembangkan diri dalam membuat sebuah karya atau produk yang bisa menarik minat masyarakat, dengan mengandalkan kemampuan tipografi, pengolahan gambar, tata letak, ilustrasi dan fotografi,” kata Amirzan.

Baca Juga: Pilgub Jambi dan Pilwako Sungaipenuh Rawan Konflik

Amirzan memaparkan, peran teknologi dalam desain grafis dan komunikasi visual menjadi salah satu unsur penting dalam media informasi dan komunikasi di era digital saat ini. Ada banyak media yang menjadi platform visual dan audio visual, seperti Facebook, Instagram dan TikTok.

Bersambung ke halaman berikutnya

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya