Penulis : Tim Liputan || Editor : Redaksi
INFOJAMBI.COM - Ditinggal pergi yasinan, rumah milik Cek Na, warga 04 Kampung Induk, Dusun Sirih Sekapur, Kecamatan Jujuhan, Bungo, dilahap si jago merah, Sabtu (7/3/2020) sekitar pukul 18.30 WIB.
Warga sekitar berusaha memadamkan api dengan alat seadanya, ketika petugas damkar belum tiba di lokasi kejadian.
"Habis shalat magrib warga kaget melihat rumah Cek Na terbakar. Saat itu pemlik rumah sedang yasinan, tak jauh dari rumahnya," kata Raudah, warga sekitar.
Mengutip dari laman sidakpost.id, Pj Datin Sirih Sekapur, Widiawati mengaku ada rumah warganya terbakar.
"Kejadiannya begitu cepat, saat warga sekitar hendak shalat maghrib. Ketika rumah terbakar dalam keadaan kosong," kata Widiawati.
Seisi rumah Cek Na hangus terbakar, seperti TV, kulkas, sepeda motor dan uang.
Saat kejadian petugas damkar sudah ada di lokasi, namun kondisi rumah yang terbakar sulit dijangkau kendaraan roda empat.
Menurut warga sekitar, dugaan sementara api berasal dari arus pendek listrik. Beruntung tidak ada korban jiwa.
Diperkirakan kerugian material akibat kejadian ini mencapai puluhan juta rupiah. ***
Baca Juga: Belasan Rumah di Kualatungkal Terbakar
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com