DPD RI Akan Perjuangkan Pelestarian Kearifan Lokal

| Editor: Wahyu Nugroho
DPD RI Akan Perjuangkan Pelestarian Kearifan Lokal


PENULIS : BAMBANG SUBAGIO
EDITOR : WAHYU NUGROHO

Baca Juga: PPS XIX se-Sumatera dan Sumatera Biennale Simpul 3 Resmi Dibuka









INFOJAMBI.COM - Anggota DPD RI Provinsi Jakarta Sylviana Murni mengatakan tujuan kegiatan Gebyar Budaya Betawi ini mencermikan bahwa DPD RI menjadi Rumah Kebangsaan. Alhasil kegiatan ini disambut baik oleh masyarakat. Kedepan, DPD RI akan mengadakan event-event ke budayaan dari 34 provinsi yang ditampilkan di parlemen. 





“Jadi saya merasa bangga, Jakarta bisa menjadi pionir dari seluruh kebudayaan di setiap provinsi. Kita berencana akan mengadakannya di sini,” ujar  Sylviana di sela-sela acv0cĺĺara Gebyar Budaya Betawi di Nusantara V Komplek Parlemen, Jakarta (10/10/1014).

Baca Juga: Sutan Adil Siap Dorong Revitalisasi Taman Budaya





Anggota Komite III ini berharap kedepan DPD RI harus terus memberikan penguatan kebangsaan agar terwujudnya tujuan nasional. Selain itu, dengan hadirnya kebudayaan dari setiap provinsi maka otomatis akan memperkuat NKRI.





“Tentu saja basisnya adalah penguatan daerah itu sendiri, dengan kearifan lokalnya. Jika kita mampu melestarikan kearifan lokalnya seperti di Jakarta. Artinya, penguatan pilar-pilar dari bawah (budaya) maka NKRI memiki kekuatan pondasi,” kata Sylviana. 

Baca Juga: H Al Haris Terima Penghargaan Warisan Budaya





Sylviana menegaskan tujuaj Gebyar Budaya Betawi, bukan semata-mata memunculkan simbol tetapi dapat diterjemahkan dalam kehidupan sehari-hari, baik dalam lingkup individual, sosial maupun dalam lingkup institusi negara.





Sylviana menjelaskan Pancasila yang sudah ada harus diperkuat baik secara sistematis dan metodelogi. Salah satunya dalam penguatan budaya bangsa sehingga bisa berfungsi bagi kerja sosial sekaligus menopang kehidupan bernegara dan bermasyarakat.





“Salah satunya Gebyar Budaya Betawi ini yang bertujuan penguatan bangsa. Bahkan, budaya juga mampu meningkatkan promosi pariwisata, budaya, serta meningkatkan pemberdayaan masyarakat lokal. Harapan saya nanti acara ini bisa juga dilaksanakan di setiap provinsi,” ujar Sylviana.***


BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya