“Saya apresiasi dan ucapkan terima kasih kepada seluruh peserta yang cukup banyak hadir dalam kegiatan ini. Kegiatan Scientific Forum ke-13 telah direncanakan sebagai kegiatan peningkatan kompetensi mahasiswa dan dosen Prodi Kimia," ujar Badariah.
Badariah mengatakan, bagi mahasiswa, khususnya semester akhir, dapat memanfaatkan aplikasi Mendeley ini dalam penulisan skripsi atau tugas akhir.
"Sedangkan bagi dosen dapat dimanfaatkan dalam penulisan jurnal penelitian dan karya ilmiah lainnya sebagai salah satu poin penilaian kinerja dosen,” kata Badariah saat membuka kegiatan.
Baca Juga: Prodi Kimia UIN STS Berbagi Bersama Santri Mudadzoma An-Nur Tangkit
Dr Khoiriah S.Si sebagai narasumber dalam pelatihan ini mengatakan, penggunaan aplikasi Mendeley merupakan salah satu rujukan dalam penulisan ilmiah. Namun masih banyak yang belum mengenal aplikasi Mendeley juga manfaatnya.
Saat ini Mendeley merupakan salah satu aplikasi wajib dalam penulisan ilmiah, seperti artikel, jurnal, ataupun skripsi dan tesis. Mendeley adalah aplikasi yang membantu kita dalam penyisipan, penulisan, dan pemformatan sitase atau citation.
Baca Juga: Pemkab Merangin Teken MoU dengan UIN STS Jambi
"Dengan bantuan aplikasi ini, kita tidak lagi kesulitan membuat sitase dan pembuatan daftar pustaka. Di kalangan dosen barangkali ini bukan hal asing, namun untuk mahasiswa S1 tidak banyak yang mengenal Mendeley. Begitu juga manfaat-manfaat dari Mendeley," ujar Khoiriah.
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com