Haris - Sani Menangi Pilkada Jambi Versi LSI Denny JA

Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA merilis hasil pemungutan suara pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi, yang dilaksanakan Rabu (27/11/2024).

Reporter: TIM | Editor: Admin
Haris - Sani Menangi Pilkada Jambi Versi LSI Denny JA
Al Haris dan Abdullah Sani

INFOJAMBI.COM — Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA merilis hasil pemungutan suara pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi, yang dilaksanakan Rabu (27/11/2024).

Berdasarkan data yang mereka peroleh 100 persen sudah suara masuk. Hasilnya, nomor urut 02, Al Haris - Abdullah Sani, memperoleh 60,92 persen. Sedangkan nomor urut 01, Romi Hariyanto - Sudirman mendapat 39,08 persen.

Baca Juga: Masnah Mengaku Netral, Semua Cagub Dipersilahkan “Garap” Muarojambi

Hasil ini diperoleh dengan margin of error sebesar 1 persen, sehingga dapat dikatakan hasil hitung cepat tersebut memiliki akurasi tinggi. Hasil itu juga menyebut Haris - Sani menang di 10 kabupaten dan kota. 

Dari hitung cepat yang dilakukan LSI Denny JA, dukungan kepada Al Haris dan Abdullah Sani sangat kuat dan merata. Hasil itu juga menunjukkan soliditas dukungan dari berbagai elemen masyarakat. ***

Baca Juga: HBA : Saya Tidak Maju Gubernur Lagi

 

Baca Juga: Suksesi Pilgub Jambi Jalur Independen Tak Dilirik

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya