"Saya mengharapkan upaya maksimal dari masing-masing personel sangat dibutuhkan dalam mensukseskan pengamanan kunjungan kerja Bapak Presiden RI selama berada di Jambi," jelasnya.
Ada beberapa penekanan Danrem Garuda Putih yang harus dipedomani seluruh personel. Pertama, pahami dan kuasai protap pengamanan VVIP yang berlaku, sesuai tugas dan tanggung jawab masing-masing.
Baca Juga: Wagub Apresiasi Upaya Baleg DPR RI
Kedua, selalu memegang teguh disiplin dan memahami rantai komando yang berlaku di lapangan, sehingga tugas pengamanan terlaksana optimal.
Ketiga, cermati dan ikuti setiap perkembangan situasi yang timbul. jangan lengah, segera laporkan bila terdapat kejanggalan pelaksanaan tugas. Keempat, utamakan faktor keamanan personel maupun materil serta tetap menerapkan protokol kesehatan.
Baca Juga: Ini 6 Pesan Adhyaksa Dault Kepada 15.000 Peserta Raimuna Nasional
Turut hadir dalam apel tersebut, Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono, PJU Polda Jambi, para kasi jajaran Korem 042/Gapu, para Dandim dan Dansatbalak, Dandenpom II/2 Jambi, Kadinkes Provinsi Jambi dan pimpinan instansi yang terlibat PAM VVIP. ***
Baca Juga: Zumi Zola dan Istri Sambut Kedatangan Danrem Baru
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com