KOTAJAMBI, INFOJAMBI.COM - Kapolda Jambi, Irjen Pol Rusdi Hartono, berkunjung dan bersilaturrahmi dengan Rektor Universitas Jambi (Unja), Prof Sutrisno, Senin, 6 Februari 2023.
Kedatangan Kapolda Jambi beserta rombongan disambut hangat oleh Rektor Universitas Jambi, di Ruang Rektor Lantai 2 Gedung Rektorat Kampus Unja, Desa Mendalo Indah, Jaluko, Muarojambi.
Baca Juga: Unja Bangun Empat Gedung Baru. Ini Penampakannya...
Selain bersilaturrahmi, Kapolda ingin mengetahui kondisi kamtibmas di lingkungan Kampus Unja, serta menanyakan permasalahan yang sedang dihadapi Unja saat ini.
"Alhamdulilah saya bisa datang langsung untuk bersilaturahmi bersama keluarga Unja, untuk menjaga situasi kamtibmas yang aman," ujar Kapolda Jambi.
Baca Juga: Yazid Fanani ke BIN, Ini Kapolda Jambi yang Baru...
Kapolda menilai Unja sudah melakukan segala sesuatunya on the track. Pihak Unja tidak perlu khawatir karena kepolisian tidak melihat ada permasalahan besar.
Menurut Rusdi, untuk masalah yang sedang ramai diperbincangkan, terkait dosen memukul mahasiswa disabilitas, ada upaya perdamaian.
Baca Juga: Meriahnya Malam Pengantar Tugas Kapolda Jambi
"Polri mengedepankan restorative justice. Berkaitan aturan ASN, kepolisian menyerahkan itu semua ke kementerian," terang Alumni Akpol 1991 ini.
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com