KUALATUNGKAL, INFOJAMBI.COM – Ketua TP PKK Kabupaten Tanjungjabung Barat, sekaligus Penasehat Dharma Wanita Persatuan (DWP) Tanjabbar, Ummi Fadhilah Sadat, mengapresiasi kegiatan lomba yang diselanggarakan dalam rangka HUT ke 23 DWP.
Hal itu disampaikan Ummi usai menghadiri berbagai kegiatan lomba yang diselenggarakan DWP Tanjabbar, di Balai Pertemuan Kantor Bupati, Sabtu (19/11/2022).
Baca Juga: Wabup Tanjab Barat Rakor Bersama Kapolri Bahas Vaksinasi Serentak
Ummi menyampaikan, kegiatan ini dapat menjadi ajang perekat silaturahmi bagi sesama pengurus dan anggota DWP, serta menjalin sinergitas yang baik dan mitra pendukung program-program Pemerintah Kabupaten Tanjab Barat.
"Mari kita doakan semoga DWP Tanjabbar sukses dalam programnya membantu pemerintah, karena DWP ini terdiri dari istri para kepala OPD," ungkapnya.
Baca Juga: Anwar Sadat Hadiri Perpisahan Santri Madrasah Tsanawiyah
Tujuannya, ingin menjalin kekompakan, silaturahmi dan persaudaraan antar sesama pengurus dan anggota.
HUT ke 23 DWP akan diadakan tanggal 7 Desember 2022. Tak lepas dari semua ini, Ummi juga mengapresiasi semua kegiatan yang telah dilaksanakan panitia.
Baca Juga: Bupati Anwar Sadat Tutup Two Days Coffee
Dalam peringatanini, DWP Tanjabbar menggelar berbagai lomba, diantaranya senam, lomba gembira, lomba memindahkan air ke galon, lomba pesan berantai dan lomba memasang baju sekolah anak. Pesertanya berasal dari TK Pertiwi Kuala Tungkal dan anggota DWP dari berbagai OPD di Tanjab Barat.
Selain dihadiri Penasehat DWP, Ummi Fadhilah Sadat, kegiatan juga dihadiri Ketua DWP Henny Purnawati, serta pengurus dan anggota DWP. ***
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com