KOTAJAMBI — Kursi puluhan jabatan eselon II, kepala dinas maupun kepala biro, sudah lama kosong. Berbulan-bulan posisi ini dijabat oleh pelaksana tugas (plt).
Hari ini pengisian pejabat eselon II tersebut dikukuhkan oleh Gubernur Jambi, H Zumi Zola. Para pejabat yang dilantik juga diminta meneken fakta integritas, disaksikan Gubernur dan Wakil Gubernur H Fachrori Umar.
Dalam pelantikan ini, Gubernur Zumi Zola mengingatkan para pejabat yang baru dilantik harus mampu menjalankan tugas yang multifungsi. Mereka harus bisa menjadi pelayanan yang baik bagi masyarakat.
“Pahami betul jabatan yang diduduki. Tugas yang diberikan ini adalah amanah untuk mewujudkan visi misi Jambi Tuntas 2021," tegas Gubernur.
Sebelumnya, para pejabat tersebut menjalani uji kompetensi melalui proses lelang jabatan yang dilakukan oleh Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Jambi. (infojambi.com)
Laporan : Yudi Pramono
Baca Juga: Ini Kali Pertama... Syahirsah Lantik 102 Pejabat
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com