Menteri Desa Kunjungi Desa Wisata Tangkit Baru

Penjabat Bupati Muarojambi, Raden Najmi, mendampingi Gubernur Jambi, Al Haris, menyambut kunjungan kerja Menteri Desa, Yandri Susanto.

Reporter: DIA | Editor: Admin
Menteri Desa Kunjungi Desa Wisata Tangkit Baru
Menteri Desa Yandri Susanto meresmikan pengembangan Desa Wisata Tangkit Baru, Minggu | dki

“Pengembangan objek wisata ini saya harap meningkatkan pendapatan asli desa, menciptakan lapangan kerja, dan memperkuat perekonomian lokal,” ujar Yandri.

Yandri optimis pengembangan objek wisata Desa Tangkit Baru berdampak positif pada masa depan pariwisata di Kabupaten Muarojambi. Pemberian bantuan ini merupakan wujud nyata komitmen pemerintah meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan memperkenalkan potensi wisata lokal.

Baca Juga: Dana Desa Jadi Pengungkit Ekonomi Lewat BUMDes

Penjabat Bupati Muarojambi,   Raden Najmi berharap bantuan dari pemerintah pusat ini dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan mempromosikan potensi wisata di Desa Tangkit Baru.

Raden Najmi pengembangan objek wisata Desa Tangkit Baru akan membawa banyak manfaat, diantaranya meningkatkan pendapatan asli desa, membuka kesempatan kerja bagi masyarakat lokal, mengembangkan infrastruktur dan fasilitas wisata, serta promosi potensi wisata ke tingkat nasional.

Baca Juga: Anak Transmigransi Jangan Seperti ‘Kacang Lupa Kulitnya’

Ke depan Pemkab Muarojambi akan mengembangkan objek-objek wisata lainnya, dan meningkatkan kerja sama dengan swasta untuk pengembangan pariwisata, serta membangun kapasitas masyarakat dalam mengelola objek wisata. ***

 

Baca Juga: Pengurus KONI Muarojambi Periode 2024 - 2028 Dilantik, Bachyuni Ucapkan Selamat

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya