Mobil Box vs Minibus, Dua Orang Luka Berat

| Editor: Doddi Irawan
Mobil Box vs Minibus, Dua Orang Luka Berat

Laporan Jefrizal



INFOJAMBI.COM — Kecelakaan lalu lintas di Jalan Lintas Sumatera terjadi lagi. Mobil box Mistsubishi Light Truck tabrakan dengan mobil minibus Isuzu MU-X, di KM 35 Desa Koto Rayo, Tabir, Merangin.

Akibat kecelakaan Selasa (27/2/2018) ini, dua orang menderita luka berat dan terpaksa dilarikan ke rumah sakit. Kecelakaan disebabkan salah satu mobil menghindari lubang.

Minibus Isuzu MU-X BK 816 FF yang dikendarai Firdaus Fadwa (40), warga Kota Medan, Sumatera Utara melaju dari arah Bangko menuju Muara Bungo.

Sementara truk Mitsubishi Light BG 8026 MC yang dikendarai Eldi (47), warga Kabupaten Bungo dengan penumpang Yakuf Saifudin (33), warga Kabupaten Tebo datang dari arah berlawanan.

Setelah bertabrakan, kedua kendaraan itu terbalik. Bagian depan mobil hancur. Dua korban dari mobil box sempat terjepit di dalam mobil, namun berhasil dikeluarkan warga sekitar.

“Supir minibus Isuzu selamat,” kata Kasat Lantas Polres Merangin, Iptu Adli.

Menurut Adli, korban mengalami luka berat. Supir mobil box mengalami patah tulang tangan dan kaki, sedangkan penumpang minibus mengalami luka robek di kening.

Adli dan anggotanya sudah melakukan olah TKP. Kedua kendaraan dievakuasi ke Polsek Tabir. (IJ002)

 

Baca Juga: Evaluasi Fisik Personil, Polres Tanjabbar Rutin Gelar Kesjas

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya