Nilwan Yakin Bisa Wujudkan Perintah Presiden Jokowi

Presiden Joko Widodo menargetkan tahun 2024 angka kemiskinan ekstrim nol persen. Begitu juga angka stunting.

Reporter: Jefrizal | Editor: Doddi Irawan
Nilwan Yakin Bisa Wujudkan Perintah Presiden Jokowi
Nilwan Yahya saat kunjungan kerja ke Kecamatan Tabir Timur | foto : teguh

BANGKO, INFOJAMBI.COM - Presiden Joko Widodo menargetkan tahun 2024 angka kemiskinan ekstrim nol persen. Begitu juga angka stunting.

Hal itu disampaikan Wakil Bupati Merangin, Nilwan Yahya, saat kunjungan kerja ke Kecamatan Tabir Timur, Rabu kemarin.

Baca Juga: Wagub Apresiasi Upaya Baleg DPR RI

‘’Untuk mengejar target itu, kita harus kerja keras, mengingat saat ini masih banyak masyarakat Merangin hidup di bawah garis kemiskinan,’’ ujar Nilwan.

Nilwan minta program gerakan masyarakat hidup bersih dan sehat (germas) dan penurunan angka stunting terus digiatkan, termasuk program Kabupaten Sehat.

Baca Juga: Ini 6 Pesan Adhyaksa Dault Kepada 15.000 Peserta Raimuna Nasional

Sejauh ini sudah sembilan kecamatan dikunjungi Nilwan, dalam upaya menekan angka kemiskinan ekstrim dan stunting.

Masih ada 15 kecamatan lagi yang belum dikunjungi, untuk penuntasan stunting dan kemiskinan ekstrim.

Baca Juga: Presiden Tinjau Pelatnas Asian Para Games di Sukoharjo

‘’Alhamdulillah angka stunting dan kemiskinan ekstrim di Merangin sudah menurun. Mudah-mudahan berkat kerja keras kita, pada 2024 target nol persen bisa dicapai,’’ ujar Nilwan.

Bersambung ke halaman berikutnya

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya