Perbaikan Jalan Simpang Teratai Sungai Baung Telan Dana 1,8 Miliar

| Editor: Wahyu Nugroho
Perbaikan Jalan Simpang Teratai Sungai Baung Telan Dana 1,8 Miliar

Laporan Raden Soehoer


Jalan simpang Teratai hingga Sungai Baung kecamatan Muarabulian tengah diperbaiki (foto Raden Soehoer)

Baca Juga: Perioritas Ruas Jalan ke Pelabuhan Muara Sabak Segera Diselesaikan


INFOJAMBI.COM - Ruas jalan simpang Teratai hingga Sungai Baung kecamatan Muarabulian diperbaiki. Jalan tersebut sebelumnya rusak parah akibat banjir dan usia. Untuk perbaikan jalan yang panjangnya kurang lebih 2 Kilometer tersebut, nilai kontrak anggaran pembangunannya sebesar Rp 1,8 Miliar.

Kabid Bina Marga Dinas PUPR Batanghari A Somad ST. Rabu (19/9/2018) mengatakan panjang spot jalan yang diperbaiki sekitar 1700 meter.

Dikatakannya, jalan pemghubung desa tersebut diperbaiki berdasarkan spot spot yang rusak parah. "Iya benar, perbaikan jalan itu hanya dilakukan beberapa spot yang rusak parah. Jalan yang rusak diperbaiki kemudian di aspal,"kata Somad.

Menurut warga desa Sungai Baung yang enggan menyebutkan namanya menuturkan bahwa, dengan adanya perbaikan jalan tersebut selaku warga sangat berterima kasih kepada pemerintah daerah. "Kami senang lihat jalan diperbaiki. Jalan ini merupakan jalan penghubung antar desa,"kata warga.

Senada juga disampaikan oleh warga Teratai melalui akun Facebook nya Akin Pribadi memposting perbaikan jalan tersebut. Pada keterangan photo yang di postingnya Akin, juga mengucapkan terimakasih kepada pemerintah daerah. "Alhamdulillah jalan yang selama ini hancur akhirnya diperbaiki. Terimakasih pemerintah daerah, pihak Bina Marga PUPR Batanghari. Semoga kedepan Kabupaten Batanghari semakin jaya dan berkembang,"kata Akin Pribadi.***

Editor Wahyu Nugroho

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya