PetroChina Lakukan Optimalisasi Demi Pencapaian Target Produksi Jabung 2022

PetroChina dengan dukungan penuh SKK Migas terus mengoptimalkan berbagai program kerja 2022 demi mencapai target produksi dan lifting tahun ini.

Reporter: Rilis | Editor: Doddi Irawan
PetroChina Lakukan Optimalisasi Demi Pencapaian Target Produksi Jabung 2022
SKK Migas - PetroChina

Selain program pengeboran pengembangan, PetroChina juga telah menyelesaikan 10 program workover yang ditargetkan dalam original WP&B 2022, di mana 6 sumur yang sudah diproduksikan berkontribusi sebesar 324 BOPD dan 1,65 MMSCFD gas. 

Tambahan program 6 sumur workover telah diajukan dan disetujui SKK Migas sehingga total target program workover tahun ini menjadi 16 sumur. 

Baca Juga: SKK Migas Gelar Sosialisasi dan Media Kompetisi 2016

Kegiatan perawatan sumur (well service) juga terus dilaksanakan melalui program pemasangan Gas Lift Pack Off (GLPO), Gas Lift, perbaikan pompa, wax removal, swabbing dan penggantian zone/layer produksi dan telah memberikan kontribusi produksi sebesar 1.173 BPD minyak dan kondensat, serta 2,44 MMSCFD gas. 

Dari usaha-usaha tersebut, pencapaian produksi minyak dan gas sales masing-masing telah mencapai 102% dan 103% dari target. Namun, pencapaian produksi untuk kondensat (93%) dan LPG (97%) belum mencapai target karena adanya penurunan performa dari fasilitas pemrosesan gas (Betara Gas Plant) sehingga pemisahan kondensat dan LPG belum berjalan maksimal. 

Baca Juga: SKK Migas – PetroChina Raih CSR Award 2016

Sebagai informasi, target produksi Jabung yang telah ditetapkan dalam WP&B adalah sebesar 16.315 BPD minyak dan kondensat, serta 168,1 MMSCFD gas. 

Untuk menjaga kualitas fasilitas dan meningkatkan produksi kondensat dan LPG, PetroChina akan  melakukan planned shutdown di Betara Gas Plant selama 8 hari, mulai tanggal 23 – 30 Oktober 2022. Shutdown merupakan salah satu program rutin untuk perawatan dan perbaikan di fasilitas-fasilitas penting di Wilayah Kerja Jabung.

Baca Juga: Wagub Harap Kerjasama dengan SKK Migas Semakin Baik

Bersambung ke halaman berikutnya

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya