Sebagai operator WK Jabung yang berkomitmen untuk senantiasa mengedepankan prinsip kehati-hatian dalam menjalankan operasinya, PetroChina juga terus meningkatkan pelaksanaan pedoman Keselamatan, Kesehatan Kerja dan Lingkungan (K3L) sesuai rekomendasi dari Kementerian Tenaga Kerja.
“Saat ini, kami dipercaya melanjutkan pengelolaan operasi WK Jabung periode 2023 – 2043. Kami akan mengupayakan yang terbaik untuk Jabung melalui penerapan teknologi demi menjaga produksi dan menempatkan kesehatan dan keselamatan kerja sebagai nilai utama operasi kami,” ujar Dencio.
Baca Juga: SKK Migas Gelar Sosialisasi dan Media Kompetisi 2016
WK Jabung merupakan salah satu blok migas dengan performa terbaik di Indonesia. PetroChina berhasil mempertahankan produksi harian rata-rata yang stabil di atas 50.000 BOEPD sejak 2006.
“Jumlah produksi harian rata-rata memang bersifat dinamis dari waktu ke waktu, namun kami optimistis dapat menjaga performa dan mencapai target produksi yang telah ditetapkan untuk tahun 2023,” jelas Dencio.
Baca Juga: SKK Migas – PetroChina Raih CSR Award 2016
Produksi Jabung berkontribusi kepada daerah melalui dana bagi hasil minyak dan gas bumi (DBH Migas). Pada 2023, DBH Migas untuk Kabupaten Tanjungjabung Barat mencapai Rp.248.195.883.000,- dan Tanjungjabung Timur Rp.67.521.460.000,-.
Baca Juga: Wagub Harap Kerjasama dengan SKK Migas Semakin Baik
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com