INFOJAMBI.COM - Merangin FC dan Persebri Batang Hari berbagi satu poin pada laga pertama mereka di Piala Soeratin U17 Asprov PSSI Jambi.
Pada Laga yang tersaji di Stadion Tri Lomba Juang Kota Jambi, Minggu (10/11/2024), berakhir imbang 1-1.
Baca Juga: Piala Soeratin U15 : Harimau Sumatera Berbagi Angka dengan Esa Pratama
Gol cepat Persebri Batang Hari tercipta pada menit keempat babak pertama oleh Ferdiansyah. Unggul 1-0, Persebri bermain dengan tempo tinggi. Sejumlah peluang dibuat oleh M. Rasya dan kawan-kawan yang mengancam gawang Merangin FC.
Di pertandingan ini, wasit yang memimpin yakni Dedi Iskandar asal Kabupaten Kerinci, memberikan kartu merah kepada pelatih kepala Persebri Batang Hari karena melakukan pemukulan terhadap pemain Merangin FC.
Baca Juga: Piala Soeratin U15 : SSB Indonesia Putra Taklukkan Harimau Sumatera
Sepanjang babak pertama, pertandingan berjalan keras. Merangin FC akhirnya bisa menyamai skor menjadi 1-1 pada menit ke-40. Ilham Maulana Akbar, pemain bernomor punggung 79 mampu mengecoh penjaga gawang Persebri Batang Hari dan melesatkan sikulit bundar ke gawang Persebri yang dijaga oleh Raihan Akbar.
Di 45 menit babak kedua, baik Merangin FC maupun Persebri Batang Hari bermain saling menekan. Namun serangan yang dibangun belum membuah gol. Hasil imbang 1 - 1 berakhir hingga pertandingan selesai.
Baca Juga: "Ado Apo Sepak Bola Kota Jambi"
Laga kedua Piala Soeratin u17 saling berhadapan yakni PS. Kerinci versus Sailun Salimbai Kabupaten Muaro Jambi.***
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com