Laporan Willy
sampah-petro-1.jpg" alt="" width="865" height="450" />
INFOJAMBI.COM - Sampah plastik sulit untuk terurai. Sedangkan kuantitas sampah plastik di tengah masyarakat cukup tinggi. Kesadaran mengendalikan sampah terutama sampah plastik harus terus dikampanyekan. Sebagai perusahaan yang beroperasi di Kabupaten Tanjung Jabung Timur, SKK Migas - PetroChina Jabung Ltd merasa berkewajiban untuk turut aktif mengkampanyekan pengendalian sampah plastik “ Beat Plastic Pollution – Kendalikan Sampah Plastik”.
Sejalan dengan tema Hari Lingkungan Hidup sedunia tahun 2018, SKK Migas - PetroChina mengajak masyarakat untuk mengendalikan sampah khususnya sampah plastik, Aksi bersih bersih lingkungan ini dimulai dari lokasi NGF hingga Geragai Admin Building, yang dihadiri langsung Field Manager PetroChina International Jabung Ltd, Arif Hari Suseno. Kamis (6/9/2018).
Kegiatan yang dilakukan SKK Migas - PetroChina ini, tak lain merupakan aksi dukungan terhadap program pemerintah. Sebelum menggelar aksi bersih lingkungan, masyarakat sekitar juga diberi wawasan terkait bahaya atau ancaman sampah plastik.
"Kami berkomitment untuk mengendalikan sampah plastik, Jika anda tidak dapat menggunakan kembali maka tolaklah “ If you can reduce it, refuse it” kata Field Manager PetroChina International Jabung Ltd, Arif Hari Suseno.
Sebagai langkah awal komitment kami, PetroChina telah melakukan daur ulang sampah dan memanfaatkan drum plastik menjadi tong sampah, mengurangi penggunaan botol kemasan plastik dan khususnya dilingkungan PetroChina mengupayakan penggunaan ‘tumbler’ sebagai pengganti penggunaan botol kemasan plastik.
Dalam kegiatan tersebut, SKK Migas PetroChina juga mensosialisasikan cara penanganan dan pengendalian sampah plastik, melalui baliho dan banner yang dipasang di tempat-tempat strategis.
"Mari kita bersama-sama menjaga lingkungan, khususnya dari sampah plastik yang sulit terurai dan mengancam kesehatan kita jika dibiarkan menumpuk dan berserakan di sekitar lingkungan,” imbuhnya.
Sementara Ketua Panitia kegiatan yang juga menjabat sebagai HSSE Superintendent PetroChina, dr. Frans Henny mengutarakan kegiatan ini berlangsung sejak pukul 07.30 wib hingga pukul 11.30 wib dilanjutkan dengan aksi bersih-bersih lingkungan di selokan dan di sepanjang jalan mulai dari lokasi NGF sampai di Geragai Basecamp kurang lebih sepanjang dua kilo meter, masing masing dilengkapi dengan alat untuk memungut sampah.
"Mudah-mudahan dengan kegiatan yang kami lakukan sebagai langkah awal pengendalian sampah plastik ini, Tanjung Jabung Timur terbebas dari ancaman dan bahaya sampah plastik,” harap dr. Frans Henny MKK.
Selain karyawan PetroChina, kegiatan tersebut dihadir pula Kasubag Umum dan Kepegawaian Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Jambi Indra Jaya, Camat Geragai Suwandi beserta warga dan tokoh masyarakat disekitar wilayah kerja PetroChina.
Indra Jaya, Kasubag Umum dan Kepegawaian Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Jambi menyambut baik kegiatan yang dilaksanakan oleh SKK Migas – PetroChina dan berharap kegiatan tersebut dapat terus dilakukan secara berkesinambungan. ***
Baca Juga: PetroChina Ajak Wartawan Keliling BGP
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com