INFOJAMBI.COM — Pjs Gubernur Jambi, Sudirman, meninjau logistik Pilkada Serentak 2024, di Kabupaten Tanjungjabung Timur (Tanjabtim), Kamis (14/11/2024).
Dalam peninjauan itu Sudirman mendapat laporan bahwa Pemerintah Kabupaten Tanjabtim siap menyelenggarakan Pilkada Serentak pada 27 November nanti.
Baca Juga: Gubernur Tinjau Peningkatan Kualitas Jalan Pemukiman Kumuh
“Kami meninjau kesiapan logistik di KPU Tanjungjabung Timur. Alhamdulillah semua surat suara pilgub dan pilbup sudah selesai dan segera didistribusikan,” kata Sudirman.
Sudirman minta kepada TNI dan Polri agar mengawal pendistribusian logistik ke TPS-TPS, mengingat pendistribusian akan melalui kantor pos.
Baca Juga: Sekda Senam Pagi Bersama ASN
“Pengiriman surat suara harus mendapatkan pengawalan dari TNI dan Polri, untuk memastikan dokumen negara ini selamat sampai di tujuan," ujar mantan Sekda Kabupaten Tanjabtim itu.
Sebelumnya Sudirman juga mengikuti Rapat Koordinasi Pemantauan Kesiapan Pilkada Serentak 2024 di Tanjabtim. Secara umum Pemkab Tanjabtim bersama KPU, Bawaslu, dan aparat keamanan sudah siap. ***
Baca Juga: Patut Dicontoh, Spanduk Bertuliskan Tolak Parcel Terpasang di Rumdis Bupati Kerinci
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com