Tabung Gas Meledak di Kerinci, 2 Anak Jadi Korban Luka Bakar

| Editor: Ramadhani
Tabung Gas Meledak di Kerinci, 2 Anak Jadi Korban Luka Bakar
Tabung gas tersebut langsung mengeluarkan semburan api. (Ega)

Laporan: Ega Roy || Editor: Rahmad



INFOJAMBI.COM - Ledakan terjadi di sebuah rumah di Desa Pelompek Pasar Baru, Kecamatan Gunung Tujuh, Kabupaten Kerinci, Rabu (12/5/2021).

Kapolsek Kayuaro Gunung Tujuh Iptu Jeki Noviardi mengatakan, penyebab kebakaran diduga tabung gas 3 kilogram bocor dan mengeluarkan percikan api.

“Awalnya Gusmita membeli gas elpiji di pangkalan gas elpiji Pak Elsi. Kemudian sesampai di rumah Gusmita membuka segel tabung gas dan pada saat segel dibuka gas langsung menyebur keluar, karena takut Gusmita langsung memasukan tabung gas kedalam ember berisikan air. Gusmita melaporkan kejadian tersebut ke pangkalan gas Pak Elsi,” ujar Jeki.

Katanya lagi, anak buah Elsi mendatang rumah Gusmita untuk memeriksa tabung gas tersebut. Tukang gas mengeluarkan tabung gas dari dalam ember.

“Tabung gas tersebut langsung mengeluarkan semburan api selama beberapa detik yang mengakibatkan korban mengalami luka bakar,” sebutnya.

Akibat ledakan itu empat orang menjadi korban, Gusmita (42), Heri (27) tukang gas, serta dua orang anak-anak, Agra Radika (8) dan Aiza (3).

"Korban saat ini dirawat di RSU MHA Thalib Kerinci," ucapnya.

Baca Juga: Bandara STS Tambah Dua Terminal dan Rute Penerbangan

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya