Laporan: Russia Beyond || Editor: Rahmad
INFOJAMBI.COM - Pesta olahraga militer ARMY 2021 akan berlangsung mulai 22 Agustus hingga 4 September.
Untuk pertama kalinya, Indonesia akan mengikuti Kompetisi Militer Internasional (ARMY) 2021. Demikian informasi tersebut diumumkan Kementerian Pertahanan Rusia.
“Empat negara — Burkina Faso, Indonesia, Peru, dan Arab Saudi — akan berpartisipasi untuk pertama kalinya,” kata Kementerian Pertahanan Rusia melalui siaran pers.
Menurut Kemenhan Rusia, seperti infojambi kutip dari russiabeyond, hingga awal Juni, sebanyak 277 tim dari lebih dari 40 negara telah mengonfirmasi partisipasi mereka dalam ARMY tahun ini yang akan berlangsung mulai 22 Agustus hingga 4 September.
ARMY 2021 akan digelar di wilayah sejumlah negara. Rusia akan menjadi tuan rumah 16 pertandingan, sementara Belarus, Tiongkok, dan Iran masing-masing akan mengadakan tiga pertandingan.
Kemudian, Vietnam, Kazakhstan, Uzbekistan, dan Mongolia masing-masing akan menjadi tuan rumah dua pertandingan, sedangkan Aljazair, Armenia, Serbia, dan Qatar masing-masing akan menggelar satu pertandingan.
Kini, persiapan pesta olahraga militer tahunan ini telah memasuki tahap akhir. “Pada 3 Juni 2021, konferensi pers internasional ketiga dan sekaligus yang terakhir diadakan di Balai Sidang dan Ekspo Patriot.
Acara tersebut turut menghadirkan perwakilan negara-negara penyelenggara kompetisi, pihak militer, dan korps diplomatik,” kata Kementerian Pertahanan Rusia selaku penyelenggara pesta olahraga militer internasional tersebut sejak 2015.
Baca Juga: Koramil 415-11 Jambi Timur Sosialisasi Wawasan Kebangsaan
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com