KOTAJAMBI, INFOJAMBI.COM - Peringatan Hari Pers Nasional (HPN), 9 Februari 2023, diselenggarakan di Kota Medan, Sumatera Utara.
Puncak HPN dihadiri Presiden RI, Joko Widodo, para menteri, Panglima TNI dan Kapolri, serta para gubernur se-Indonesia.
Baca Juga: Penganiaya Wartawan Itu Cuma Divonis Empat Bulan
Kapolda Jambi, Irjen Pol Rusdi Hartono, berharap insan pers kedepannya lebih profesional menjalankan tugas jurnalis.
Jenderal bintang dua ini menyebutkan, pers berperan penting membantu tugas pokok Polri memberi informasi kepada masyarakat terkait kinerja Polri.
Baca Juga: Wartawan vs BPN... Jambi Independent Lapor Polisi, Dewan Pers dan Menteri Agraria
Rusdi sangat menyayangkan saat ini masih banyak berita-berita hoaks yang menyebar di Indonesia, termasuk di Provinsi Jambi.
"Pada HPN ini, saya mengajak insan pers tetap mengedepankan praktik jurnalisme yang sehat dan profesional," ujarnya.
Baca Juga: Ini Pengakuan Wartawan Korban Oknum BPN Arogan...
Alumni Akpol 1991 ini sangat dekat dengan wartawan. Dia pernah menjabat Karopenmas Divisi Humas Polri.
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com