INFOJAMBI.COM - Setelah perundingan antara Kapolres Merangin dengan lima kepala desa (kades) di Kecamatan Pangkalan Jambu, akhirnya Sekda Kota Sungai Penuh, Pusri Amsy, dilepas warga Pangkalan Jambu, Sabtu dinihari.
Sekda Pusri Amsy menyatakan sudah berkoordinasi dengan Kapolres Kerinci, soal penangkapan enam warga Pangkalan Jambu. Dia sudah minta agar enam orang itu dilepaskan.
"Saya sudah menelepon walikota dan kapolres, minta membebaskan enam orang yang diamankan Polres Kerinci. Alhamdullilah Kapolres mau membebaskan enam orang tersebut," kata Pusri Amasy, menjelang naik ke mobil dinasnya.
BERITA TERKAIT
Blokir Jalan Perentak Dibuka, Tapi Ada Syaratnya...
Sebelum pulang ke Sungai Penuh, Pusri menyampaikan permohonan maaf pada warga Pangkalan Jambu. Setelah itu dia masuk ke mobil Mitsubishi Pajero BH 6 RZ yang sempat disandera warga dan langsung pergi. (Jefrizal - Merangin)
Baca Juga: Ratusan Warga Sinar Gading Blokir Jalan
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com