Jurnalis TV Binaan Mursyid Sonsang Itu Tatar Personel Damkartan Kota Jambi

Pengurus IJTI Pengda Jambi memberi pembekalan tentang teknik dan standar pengambilan video bagi personel Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Jambi.

Reporter: ISO | Editor: Doddi Irawan
Jurnalis TV Binaan Mursyid Sonsang Itu Tatar Personel Damkartan Kota Jambi
Adrianus Susandra menyampaikan materi teknik pengambilan video bagi personel Dinas Damkartan Kota Jambi | dok ijti

INFOJAMBI.COM - Pengurus Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia ( IJTI) Pengda Jambi memberi pembekalan tentang teknik dan standar pengambilan video bagi personel Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkartan) Kota Jambi.

Kegiatan dilaksanakan di Markas Damkartan Kota Jambi, Senin 22 Juli 2024. Materi teknik dan standar pengambilan video disampaikan oleh Ketua IJTI Pengda Jambi, Adrianus Susandra yang juga kontributor iNews TV.

Baca Juga: BPJS Ketenagakerjaan Gelar Rakor dengan Wartawan

Adrianus Susandra adalah salah seorang jurnalis televisi di Jambi yang menjadi anak didik Mursyid Sonsang. Mursyid asal Desa Sonsang, Agam, Sumatra Barat merupakan wartawan televisi swasta pertama di Provinsi Jambi dan mantan Kepala Biro iNews TV Jambi.

Dalam materinya Adrianus memberi edukasi teknik dasar dan standar pengambilan video jurnalistik yang kerap digunakan para jurnalis untuk tayangan berita televisi.

Baca Juga: Mursyid Sonsang Terpilih Ketua HMM Kota Jambi

Menariknya, kegiatan pelatihan juga diikuti oleh Kepala Dinas Damkartan Kota Jambi, Mustari Affandi. Apalagi dalam pelatihan itu disampaikan tentang pemahaman teknik pengambilan video sesuai standar jurnalis.

Menurut Adrianus, teknik pengambilan video saat ini sudah menjadi kebutuhan para personil damkartan dalam menjalankan tugasnya di lapangan. 

Baca Juga: Tahun Depan Jambi Punya Sekolah Pertambangan

“Dengan pelatihan ini personel damkartan bisa membantu memenuhi kebutuhan video para jurnalis terkait kejadian yang sedang ditangani personel damkartan. Yang terpenting video itu memiliki nilai berita,” kata Adrianus.

Bersambung ke halaman berikutnya

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya