Penulis : Andra Rawas
Editor : Wahyu Nugroho
INFOJAMBI.COM - Kalemdiklat Polri Komjen Pol Drs Unggung Cahyono melakukan pengecekan kesiapan Pasukan OMB 2019 Polda Jambi di Lapangan Apel Mapolda Jambi, Senin (21/1/2019).
Kalemdiklat Polri Komjen Pol Drs Unggung Cahyono selaku Kaopssus (Kepala Operasi Pusat Khusus) Operasi Mantap Brata pengamanan Pemilu 2019 yang membawahi seluruh Polda di jajaran Mabes Polri memimpin Apel Pengecekan kesiapan Pasukan OMB 2019 bersama Kapolda Jambi Irjen Pol Drs Muchlis AS, MH.
Kalemdiklat Polri Komjen Pol Drs Unggung Cahyono dalam sambutannya mengatakan sudah yang kedua kali datang ke Polda Jambi yang pertama saat melakukan pengecekan Mapolsek tabir yang dibakar dan yang kedua ini guna melakukan pengecekan kesiapan Pasukan dan peralatan satgas OMB 2019 Polda Jambi menjelang Pileg dan Pilpres 2019.
“Dalam Ops Mantap Brata ini melibatkan personel dari berbagai fungsi Polri. Setidaknya, Ops Mantap Brata ini melibatkan 267.865 personel,” ujar Kalemdiklat Polri.
“Pantauan saya kondisi Jambi sudah lebih kondusif dan kesiapan Pasukan OMB 2019 Polda Jambi sudah baik,” tutur Kalemdiklat Polri.
Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan pemeriksaan pasukan dan peralatan satgas OMB 2019 Polda Jambi, tampak hadir dalam apel ini Wakapolda Jambi Brigjen Pol Ahmad Haydar Sh, MM, Irwasda Polda Jambi KOmbes Pol Drs Hari Nartanto, PJU Polda Jambi serta Kapolresta Jambi.***
Baca Juga: Evaluasi Fisik Personil, Polres Tanjabbar Rutin Gelar Kesjas
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com