INFOJAMBI.COM - Kapolda Jambi Irjen Pol Albertus Racmad Wibowo membuka acara program Gaspoll, pengukuhan Polsek Tebing Tinggi, Kenduri Gema Bhakti dan launching aplikasi Polisi Membumi Polres Tanjab Barat, di Gedung Serbaguna Komplek PT LPPPI Tebing Tinggi, Rabu (7/4/2021).
Kapolda Jambi menyampaikan bahwa tugas dan tantangan Polri kedepan sebagaimana harapan masyarakat betul-betul dapat ditindak lanjuti dan dapat dilaksanakan dengan baik, seperti yang dituangkan dalam rencana transformasi Polri dalam 4 bidang di 16 program kegiatan yang menjadi prioritas pelaksanaan tugas Polri beberapa tahun kedepan.
"Dengan diresmikannya Mapolsek Tebing Tinggi ini diharapkan mampu memberi perlindungan maksimal serta pelayanan kepada masyarakat secara cepat, tepat, efektif dan efisien," ucap Kapolda.
Polri khususnya Polda Jambi terus mendukung garis kebijakan pemerintah pusat maupun daerah. Polda Jambi juga berkomitmen terus membantu mengawal pertumbuhan ekonomi di tingkat nasional maupun daerah, terutama di masa adaptasi kebiasaan baru.
Kapolda memberi apresiasi program yang dicanangkan Kapolres Tanjung Jabung Barat, yaitu program Gaspoll (gerakan bersama pengolahan limbah lahan), yang mana adanya peralihan kebiasaan masyarakat membuka lahan dengan cara membakar menjadi limbah lahan yang dimanfaatkan untuk pupuk kompos yang bermanfaat untuk kesuburan tanah.
Baca Juga: Security Hiburan Malam Rampas Identiitas Wartawan
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com