Laporan Jefrizal
INFOJAMBI.COM — Untuk menjaga sinergitas antara Polri dan TNI, Kapolda Jambi, Brigjen Pol Muchlis AS bersama jajaran berkunjung ke Kodim 0420/Sarko, Selasa (27/2/2018).
Dalam kunjungan selama satu jam tersebut, Kapolda mengaku sangat senang bisa bersilahturrahmi ke Kodim 0420/Sarko. Sebelumnya Kapolda mengunjungi Mapolres Merangin.
Di Polres Merangin, Kapolda meninjau kesiapan pos pelayanan Operasi Mantab Praja. Selain itu Kapolda juga mengadakan pertemuan tertutup dengan seluruh pejabat utama Polres Merangin.
Kedatangan Kapolda Jambi ke Kodim 0420/Sarko ada yang berbeda. Disambut dengan penghormatan senjata, Kapolda juga disambut dengan yel-yel TNI-Polri.
TNI dan Polri sudah sepakat tetap mempertahankan kekompakan. Kapolda juga ikut serta menyanyikan yel-yel TNI - Polri. Kedatangan Kapolda ini menunjukkan sinergitas TNI dan Polri.
“Saya setiap kunjungan kerja selalu menyempatkan diri mendatangi kantor kodim di wilayah Provinsi Jambi ini. Dengan Pangdam Sriwijaya saya berteman dekat. Danrem hampir setiap hari saya bertemu,” ujar Muchlis.
Menurut Muchlis, keharmonisan TNI - Polri harus terus dijaga. Dia minta seluruh kapolres dan kapolsek di Provinsi Jambi selalu menjaga kekompakan antar satuan, termasuk dengan TNI.
“Saya ingin TNI dan Polri selalu harmonis dan kompak. Itu modal utama untuk menjaga kedamaian dan ketenteraman,” kata Muchlis. (IJ002)
Baca Juga: Evaluasi Fisik Personil, Polres Tanjabbar Rutin Gelar Kesjas
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com