INFOJAMBI.COM - Kepala Kepolisian Daerah Jambi, Irjen Pol Albertus Rachmad Wibowo, meresmikan TK Kemala Bhayangkari 38, Polres Tanjab Timur, Rabu 30/03/2022.
Kunjungan sekaligus peresmian TK oleh Kapolda Jambi beserta Ketua Bhayangkari Daerah Jambi Evi Rachmad Wibowo dan rombongan disambut oleh mantan Kapolda Jambi, Irjen Pol Purn Bambang Suparsono.
Baca Juga: Evaluasi Fisik Personil, Polres Tanjabbar Rutin Gelar Kesjas
Kapolda menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kapolres Tanjab Timur bersama Bupati Tanjab Timur dan Forkopimda yang bersinergi membangun Kabupaten Tanjab Timur, khususnya TK Kemala Bhayangkari 38 yang terbangun dengan baik dan layak untuk ditempati.
"Saya juga menyampaikan tentang berita yang sedang ramai sekarang, yaitu minyak goreng. Kelangkaan ini imbas dari perang antara Rusia dan Ukrania selaku pemasok bunga matahari terbesar di dunia, sehingga terjadi kelangkaan," kata Kapolda.
Baca Juga: Oh... Yodi Menjambret Karena Malu Sama Mertua
Berdasarkan laporan Kapolres Tanjab Timur, saat ini tidak terjadi kelangkaan di Tanjab Timur. Ini berkat inovasi kerjasama forkopimda Tanjab Timur yang selalu melakukan pengecekan ketersediaan sembako, khususnya minyak goreng, baik di pasar maupun toko dan supermarket guna mengatisipasi kebutuhan bulan Ramadhan 1443 H.
"Begitu juga dengan wabah covid-19. Saya mengapresiasi Tanjab Timur dapat mengendalikan dengan baik serta menghimbau masyarakat agar divaksinasi covid-19, guna menambah imun tubuh. Selain itu juga terus mengingatkan masyarakat agar selalu menerapkan protokol kesehatan 5 M, guna memutus mata rantai covid-19," kata Kapolda.
Baca Juga: Pemprov Jambi Ingin Tingkatkan Sinergi dengan Kepolisian
Tampak hadir Kapolres Tanjab Timur AKBP Andi Muhammad Ichsan Usman, Ketua Bhayangkari Tanjab Timur Dinda Ichsan, Bupati Tanjab Timur H Romi Haryanto, dan Ketua PKK Tanjab Timur.
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com