Karena Banjir, Ratusan Ikan di Kolam Warga Hanyut

| Editor: Wahyu Nugroho
Karena Banjir, Ratusan Ikan di Kolam Warga Hanyut

Penulis : Raini
Editor : Wahyu Nugroho


Kondisi banjir didesa Intan Jaya (foto Raini)

Baca Juga: H Al Haris: Desa ke Desa Salurkan Bantuan Naik Perahu


INFOJAMBI.COM - Akibat curah hujan tinggi, Desa Intan Jaya Kecamatan Muara Papalik, Selasa (13/11/2018 kembali dilanda Banjir.

Banjir yang terjadi akibat hujan deras dan meluapnya Sungai di Daerah setempat, membuat warga sekitar merugi.

Salah seorang warga yang kena dampaknya, Afrizal Ardiansa warga RT 06 Desa Intan Jaya Kecamatan Muara Papalik Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) ini harus kehilangan ratusan bibit ikan lele yang dipelihara di kolam belakang rumahnya.

"Iya. Saya mengalami kerugian bibit ikan lele yang saya piara di kolam belakang rumah sekitar 150 ekor lebih yang sudah mencapai berat setengah kilogram per-ekor hanyut.

Minggu sebelumnya pada Rabu (7/11/2018) Desa Intan Jaya ini juga dilanda Banjir bahkan empat bulan lalu juga terjadi banjir, tapi tidak setinggi banjir sekarang, dan tidak mengakibatkan kerugian terhadap warga.

Atas musibah ini, kemana tempat saya melaporkan kerugian saya akibat banjir ini. Saya hanya menggantungkan hidup dengan beternak Lele, dan kebun kecil-kecilan di rumah, untuk itu pada Pihak Terkait dalam hal ini Pemerintah Daerah diharapkan dapat memberikan solusi dan kompensasi kepada kami yang terdampak ini" ujar Afrizal yang turut diiyakan beberapa warga lain yang juga rumahnya kena dampak banjir.***

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya