Penulis : Andra Rawas ||Editor : Wahyu Nugroho
INFOJAMBI.COM - Kepala Satuan Tugas Penegakan Hukum (Kasatgas Gakum) Pangan Provinsi Jambi, Kombes Pol Edi Faryadi mengatakan, pihaknya akan terus mengawasi dan mengantisipasi aksi penimbunan yang bisa saja terjadi ditengah pandemi Covid-19 maupun selama puasa dan menjelang lebaran nanti.
"Untuk itu sebagai Tim Satgas Pangan Provinsi Jambi, di Bidang Gakum akan terus mengawasi dan siap menindak para pelaku aksi penimbunan bahan pokok disaat situasi seperti ini," kata Edi Faryadi saat dihubungi, Kamis (7/5/2020).
Untuk saat ini ketersediaan beras maupun bahan pokok lainnya untuk Bulog dan setiap distributor di Jambi masih aman. Hal ini karena pemerintah dan instansi terkait berupaya menjamin ketersediaan, distribusi dan stok bahan pokok beras di Provinsi Jambi.
"Sementara itu, untuk daya minat beli masyarakat khusus beras dirasa makin menurun, terkena imbas pandemi Covid-19 ini, yang merupakan masalah nasional bukan hanya di Provinsi Jambi saja," kata Edi Faryadi.
Pada rapat Tim Satgas Pangan Rabu (6/5/2020), yang turut dihadiri perwakilan perusahaan itu ada beberapa saran dan masukan, yakni untuk percepatan transportasi angkut beras diperbolehkan menggunakan mobil truk PS dengan maksimal muatan delapan ton sesuai dengan peraturan.
"Hal ini dilakukan agar tetap menjaga produksi atau ketersediaan dan stabilitas harga di pasaran dan mengindari terjadi penimbunan," katanya.
Ketersediaan beras dan bahan pokok lainnya baik di Bulog maupun ditingkat distributor masih aman dan pemerintah serta instansi terkait tetap berupaya menjamin ketersediaan, distribusi dan stok bahan pokok khususnya beras di Provinsi Jambi.
Sementara itu pihak Kepolisian Daerah Jambi sampai saat ini belum ada menemukan aksi penimbunan bahan pokok disaat situasi saat ini.***
Baca Juga: Ketersediaan Pangan Memadai, Harga Terkendali, Satgas Pangan Raih 10 Besar Nasional
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com