Penulis : Tim TMMD || Editor : Redaksi
INFOJAMBI.COM - Kasdim 0415/Batanghari, Letkol Inf Tri Nugroho, sempat merasakan susahnya melewati jembatan yang tak layak, di Desa Sungaiterap, saat kunjungannya menggunakan sepeda, Sabtu (20/2/2021).
Dikatakannya, dengan menggunakan sepeda pihaknya harus berhati-hati, apalagi masyarakat sekitar yang melewatinya dengan sepeda motor.
"Jadi ini jembatannya. Kita saja menggunakan sepeda harus hati-hati. Apalagi masyarakat yang tiap hari lewat dengan sepeda motor menyeberang ke desa atau kebun. Sangat berbahaya," ujarnya Minggu (21/2/2021).
Ditambahnya, dengan adanya program TMMD 110 Kodim 0415/Batanghari, masyarakat sekitar tidak perlu lagi melewati jembatan itu.
Diharapkan, jalan yang dibuat nantinya telah selesai, dapat bermanfaat bagi masyarakat sekitar.
"Dengan adanya pembangunan jalan dan jembatan sangat bermanfaat bagi masyarakat untuk lalu lintas dan membawa hasil kebunnya," pungkasnya.
Kasdim Letkol Inf Tri Nugroho, Pasi Log Kapten Inf Sutego, dan Pasi Ren Kapten Inf Mulyono serta Kaur Bhakti TNI Kapten Inf Suyadi, goes (bersepeda) ke Desa Sungaiterap meninjau program pra TMMD 110 Kodim 0415/Batanghari.
Kasdim bersepeda dari Kodim 0415/Batanghari sekitar pukul 08.30 WIB dan sampai sekitar pukul 10.00 WIB.
"Berarti 1 jam lebih kita goes. Sekalian hidup sehat di tengah pandemi Covid-19," jelasnya di lokasi pembuatan jalan.
Sampai di lokasi Kasdim langsung meninjau lokasi pembuatan jalan penghubung dua desa.
"Di sini kita meninjau pembuatan jalan dan jembatan serta memberikan semagat ke Satgas TMMD dan tukang," terangnya.
Sementara itu, Pasi Log Kodim 0415/Batanghari, Kapten Inf Sutego menyebutkan, pihaknya akan melakukan yang terbaik untuk masyarakat Desa Sungai Terap dalam rangka program TMMD 110 Kodim 0415/Batanghari.
"Kita harus lakukan dan beri yang terbaik serta maksimal karena itu untuk masyarakat dan sebagai bukti pengabdian kita," terangnya. ***
Baca Juga: Koramil 415-11 Jambi Timur Sosialisasi Wawasan Kebangsaan
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com