BANGKO — Keseriusan Khafied bertarung pada Pilkada Merangin 2018, tidak hanya ditandai dengan mendaftar ke beberapa partai. Khafied juga telah mengajukan pensiun dari Pegawai Negeri Sipil (PNS).
Jika dihitung masa kerjanya, Khafied pada 2018 masih memiliki masa dua tahun lagi untuk mengabdi sebagai PNS. Namun untuk menunjukkan keseriusannya, Khafied telah menyiapkan bahan untuk pensiun.
“Semua bahan sudah disiapkan, semuanya sudah lengkap, tinggal diajukan Senin besok,” ujar Khafied.
Selain itu, Khafied juga tengah melakukan komunikasi ke berbagai partai politik, untuk mendapatkan dukungan. Pasalnya, untuk maju sebagai calon bupati, ia harus mengantongi tujuh kursi di DPRD Merangin.
“Komunikasi tentu kami lakukan, karena minimal harus dapat tujuh kursi untuk maju sebagai calon bupati,” katanya. (infojambi.com)
Laporan : Jefrizal
Baca Juga: Dandim Sarko Ajak Warga Indonesia Tetap Bersatu
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com