Kodim Batanghari Bangun Dua Jembatan, Satu Hampir Selesai

| Editor: Doddi Irawan
Kodim Batanghari Bangun Dua Jembatan, Satu Hampir Selesai
Satgas TMMD 110 Kodim Batanghari membangun jembatan (tim tmmd)

Penulis : Tim TMMD || Editor : Redaksi



INFOJAMBI.COM - Kodim 0415/Batanghari membangun dua jembatan, di Desa Sungaiterap Kecamatan Kumpehulu, Muarojambi.

Jembatan dibangun melalui program pra TMMD 110 Tahun 2021.

"Satu jembatan sudah selesai Kodim 70 persen," kata Kaur Bhakti TNI Kodim 0415/Batanghari, Kapten Inf Suyadi.

Menurut Suyadi, jembatan yang masih dalam tahap pengerjaan itu ada di titik satu dan dua.

"Jembatan titik satu sudah 70 persen, dan jembatan titik dua sudah mencapai 2,25 persen," ujarnya.

Dalam program TMMD 110 Kodim 0415/Batanghari di Desa Sungaiterap, bakal dibangun empat titik jembatan.

"Dalam pembukaan jalan antar dua desa ini akan dibangun jembatan di empat titik," ujar Suyadi. ***

Baca Juga: Koramil 415-11 Jambi Timur Sosialisasi Wawasan Kebangsaan

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya