Konsisten Perangi Stunting dan Kemiskinan, Pertamina EP Jambi Field Sabet Dua Penghargaan Nusantara CSR Award 2024

Pertamina EP Jambi Field menerima penghargaan Nusantara CSR Awards 2024 yang diselenggarakan La Tofi School of Social Responsibility, di Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta.

Reporter: ISO | Editor: Admin
Konsisten Perangi Stunting dan Kemiskinan, Pertamina EP Jambi Field Sabet Dua Penghargaan Nusantara CSR Award 2024
Pertamina EP Jambi Field menerima dua penghargaan Nusantara CSR Award 2024 | humas skk migas

Intervensi yang dilakukan pada program ini meliputi beberapa kegiatan, yaitu Pemberian Makanan Tambahan (PMT) pada balita stunting dan kurang gizi, peningkatan kapasitas kader kesehatan, dan senam ibu hamil.

Dilaksanakan secara konsisten, anak-anak kategori stunting menunjukkan adanya peningkatan berat dan tinggi badan. Pengentasan stunting di Kecamatan Kumpeh Ulu turut berkontribusi pada capaian angka stunting di Muarojambi yang terus menurun, yakni 18,6% pada 2022 dan 12% pada 2023. 

Baca Juga: SKK Migas Gelar Sosialisasi dan Media Kompetisi 2016

Harapannya bisa menjadi zero dengan perkuatan sinergi kolaboratif dengan stakeholder terkait. 

Pjs Manager Communication Relations & CID Pertamina Hulu Rokan Regional 1, Djulianto Tasmat, menekankan kunci keberhasilan sebuah program memang terletak pada sinergi kolaboratif. 

Baca Juga: SKK Migas – PetroChina Raih CSR Award 2016

“Kami berterima kasih kepada stakeholder, pemerintah di tingkat kabupaten hingga desa. Apresiasi ini termasuk untuk bapak/ibu yang telah berkontribusi,” ungkapnya. 

Sementara itu, kategori Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi program yang diusung “Mengangkat Kearifan Lokal Melalui Olahan Ikan Patin”. Program ini dikembangkan bersama kelompok binaan di Desa Lopak Alai, Kabupaten Muarojambi. 

Baca Juga: Wagub Harap Kerjasama dengan SKK Migas Semakin Baik

Produk olahan ikan patin yang dihasilkan adalah abon ikan patin, stik ikan patin, sambal lingkung ikan patin, kerupuk ikan patin, dan nugget ikan patin.

Bersambung ke halaman berikutnya

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya