INFOJAMBI.COM - Taliban menepis kritik yang dilayangkan Amerika Serikat (AS) perihal pemerintahannya di Afghanistan.
Washington menyoroti jajaran pemerintahan Taliban yang hanya didominasi satu etnis alias tak inklusif.
“Ini tidak valid dan kami menolaknya,” kata juru bicara Taliban Zabihullah Mujahid saat diwawancara Voice of America (VoA) perihal kritik yang dilayangkan AS, Selasa (22/2/2022).
Dia menyangkal tudingan pemerintahan Taliban di Afghanistan tak inklusif.
“Dalam pemerintahan kami, semua persyaratan dalam kerangka masyarakat dan nilai-nilai kami telah dipertimbangkan,” ujar Mujahid.
Pada Sabtu (19/2/2022) lalu, Utusan Khusus AS untuk Afghanistan Tom West mengungkap bahwa pertemuannya dengan perwakilan Taliban untuk membahas hak-hak perempuan Afghanistan berlangsung produktif.
Baca Juga: AS Tuduh Rusia Campuri Pemilu, Pejabat Rusia Sindir AS Tentang Saddam Hussein
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com