Laksanakan Upacara Bendera, Warga SAD Buktikan Cinta Indonesia

| Editor: Doddi Irawan
Laksanakan Upacara Bendera, Warga SAD Buktikan Cinta Indonesia
Warga SAD laksanakan upacara


BANGKO - Dalam rangka memperingati HUT ke-72 Kemerdekaan Republik Indonesia, warga Suku Anak Dalam (SAD) turut memeriahkannya. Bukan melaksanakan perlombaan, melainkan dengan melaksanakan upacara bendera di Desa Lantak Seribu, Renah Pamenang, Merangin.

Baca Juga: HUT RI KE 71 di Kabupaten Batanghari


Upacara dipimpin oleh Wakapolres Merangin, Kompol Ricky Hadiamto, diikuti ratusan warga SAD serta puluhan personel Polres, Kodim 0420 Sarko, kecamatan dan desa.


Pantauan infojambi.com, upacara berlangsung khidmat, dan para warga SAD pun dengan kompak menyanyikan lagu Indonesia Raya.

Baca Juga: Sepekan Bawa Kabur Anak Gadis, Pemuda SAD Ditangkap


Wakapolres Kompol Ricky mengatakan, kegiatan upacara bersama warga SAD ini merupakan wujud nasionalisme, patriot dan kebangsaan terhadap negara.


"Mereka ingin membuktikan bahwa warga SAD adalah bagian dari Indonesia," ujar Wakapolres.

Baca Juga: Playboy Kubu Itu Akui Lima Kali Setubuhi RY


Setelah melaksanakan upacara, warga SAD dan seluruh personel Polri dan TNI berbaur dalam kegiatan lomba khas 17 Agustus. (infojambi.com)


Laporan : Jefrizal


BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya