Lima Sopir Angkutan Batubara Positif Pakai Narkoba

Reporter: Devi Safitry | Editor: Doddi Irawan
Lima Sopir Angkutan Batubara Positif Pakai Narkoba

INFOJAMBI.COM - Memperingati hari jadinya ke-20, Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Batanghari melakukan tes urine, Rabu, 16 Maret 2022.

Pemeriksaan urine dilakukan terhadap para sopir truk angkutan batubara. Pemeriksaan digelar di Jembatan Timbang, Kecamatan Muara Tembesi.

Baca Juga: Polda Jambi Musnahkan 54 Kg Ganja asal Aceh

Dipilihnya Jembatan Timbang Muara Tembesi sebagai tempat pemeriksaan urine, bertujuan mengurangi laka lantas yang sering terjadi di Batanghari.

Pemeriksaan tes urine ini melibatkan Satres Narkoba Polres Batanghari, Satpol PP, Dinas Perhubungan, Dinas Kesbangpol, dan Dinas Kesehatan Batanghari.

Baca Juga: Polda Jambi Amankan 207 Tersangka Narkoba

Kepala Bidang Penindakan BNN Provinsi Jambi, Kombes Pol Dewa Putu Gede Arta menyebutkan, dari 50 sopir batubara, lima diantaranya positif mengkonsumsi narkoba.

“Kelima sopir itu sudah dilakukan pemeriksaan. Kami ingin tahu sejauh mana tingkat penggunaannya serta asal barang didapat,” ujar Dewa.

Baca Juga: Buyung Ditangkap Bersama Dua Paket Shabu

Kepala BNN Batanghari, AKBP M Zuhairi, dan timnya mengucapkan terima kasih kepada sopir-sopir batubara. Mereka sudah menjalani pemeriksaan tes urine. | 

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya