Gubernur Jambi, Al Haris mengapresiasi FCMJ ini yang bisa digelar rutin setiap tahun dan levelnya ditingkatkan. " Ya..kalau tahun depan bisa ditingkatkan menjadi event festval tingkat nasional," ujar Haris
“Kita akan merevitalisasi komplek Candi Muaro Jambi ini. kalau ini kita kemas dengan baik akan jadi candi yang mendunia. Ketika kunjungan Mendikbud kemarin sudah ada dukungan,” tambah Al Haris yang akrab dipanggil Wo ini.
Baca Juga: Besok Al Haris Lantik Tiga Penjabat Bupati
Menurut mantan Bupati Merangin ini Candi Muaro Jambi adalah salah satu wisata sejarah Hindu Budha kebanggaan Indonesia, untuk itu apresiasi yang setinggi-tingginya kami berikan kepada Penjabat Bupati Muaro Jambi yang sudah menyelenggarakan Festival Candi Muaro Jambi.
“Saya Berharap lewat Festival Candi Muaro Jambi ini bisa memberi dampak positif seperti meningkatnya perekonomian masyarakat yang lebih baik. Tutupnya.
Baca Juga: Tiga Anak Buah Al Haris Resmi Jadi Penjabat Bupati
Festival Candi Muaro Jambi tersebut dilaksanakan di kawasan Danau Gatal, Desa Pematang Jering dihadiri walikota/bupati se-Provinsi Jambi, para Camat, Para OPD dilingkup Kabupaten Muaro Jambi dan masyarakat lainnya ****
Baca Juga: Pengurus PWI Muarojambi Masa Bakti 2023 - 2026 Dilantik
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com