Mantan Wakil Bupati Kerinci M. Rahman Ajak Masyarakat Kerinci dan Sungai Penuh Pilih Nomor Urut Dua

| Editor: Wahyu Nugroho
Mantan Wakil Bupati Kerinci M. Rahman Ajak Masyarakat Kerinci dan Sungai Penuh Pilih Nomor Urut Dua

Penulis : Rifky Rhomadoni || Editor : Wahyu Nugroho



INFOJAMBI.COM - Calon wakil Gubernur Jambi nomor urut dua, Syafril Nursal mendapatkan dukungan penuh  dari masyarakat Kerinci dan Kota Sungai Penuh. Soalnya, selain akar rumput, sejumlah tokoh ikut turun gunung dan bergerak memenangkan Syafril Nursal, 9 Desember mendatang.

Mantan Wakil Bupati Kerinci, M Rahman misalnya, yang mengaku terpanggil untuk menentukan sikap politiknya. Keputusan itu diambil setelah dirinya merenung secara dalam apa yang menjadi keinginan masyarakat di akar rumput. Ditambah lagi, baginya, perpaduan dan duet figur Fachrori-Syafril merupakan figur yang tepat untuk memimpin Jambi.

M. Rahman juga menilai sikap Syafril yang sudah berpangkat jenderal polisi bintang dua mau menjadi calon wakil gubernur, merupakan hal yang luar biasa.

"Kapan lagi kesempatan ini akan datang kepada masyarakat kita. Makanya saya berusaha memahami secara dalam dan mengambil sikap memenangkan Syafril Nursal," kata Rahman dalam agenda tatap muka dengan tokoh masyarakat Kecamatan Sitinjau Laut, di gedung serbaguna Hiang Karya, Sitinjau Laut, Kerinci, Sabtu (31/10/2020).

Mantan Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Kerinci ini menyebutkan, dari dulu tidak ada satupun tokoh kerinci masuk dalam bursa calon cubernur maupun calon wakil gubernur.

"Apakah tidak terpanggil hati nurani kita untuk menjadikan beliau (Syafril Nursal- red) sebagai perwakilan kita kali ini," katanya.

Rahman mengungkapkan, pada 4 September lalu belum ada satupun kepastian siapa figur dari Kerinci yang akan maju. Oleh karena sebelumnya dipinang CE untuk menjadi tim, Rahman mengaku menerimanya. Namun setelah munculnya figur Syafril Nursal bersama Fachrori dan resmi melamar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU), membuat ia yakin untuk mendukung dan memenangkan Fachrori-Syafril.

Atas hal itulah Rahman menegaskan bahwa ia sudah pamit secara baik-baik untuk mundur dari Ketua Tim pemenangan CE-Ratu Kabupaten Kerinci. Ia mengaku sudah pamit dengan Cek Endra untuk bergabung dan berjuang memenangkan Fachrori-Syafril.

"Setelah Fachrori-Syafril mendaftar, saya angkat tangan ke Cek Endra. Saya hubungi beliau dan memohon maaf, bahwa saya ingin ke Syafril Nursal," sebutnya.

Rahman mengaku, semua resiko sudah dihitungnya. Karena dengan majunya Fachrori-Syafril membuat dirinya tidak punya pilihan lain selain mendukung Fachrori-Syafril. Ia juga mengajak seluruh masyarakat Kecamatan Sitinjau Laut, dan seluruh Kerinci untuk memenangkan Fachrori-Syafril.

"Setelah majunya pak Fachrori dengan pak Syafril, terus terang tak ada pilihan lain, wajib hukumnya bagi saya untuk memenangkan beliau. Kepada kita yang hadir ,mari kita berjuang, tidak ada kata lain (memenangkan Fachrori-Syafril). Insya Allah dengan tanda tanda alam sekarang saya yakin pak Fachrori Umar-Syafril Nursal akan memenangkannya," ucapnya.

Sementara itu, dalam tatap muka ini juga tampak hadir beberapa tokoh masyarakat Kecamatan Sitinjau Luat dan sejumlah tokoh Kerinci lainnya seperti mantan Sekda Kota Sungai Penuh Candra Purnama, mantan anggota DPRD Kerinci Nasrul Kadir, Rapli Nur, Haryanto. Ada juga Basyaruddin, Herman Ismail, Nizam Asan, mantan Sekda Kerinci Dasra dan Dahnil Miftah.***

Baca Juga: R2 Kembali Serukan Tetap Kompak Pilkada 2020

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Bupati Safrial Apresiasi KPU

Tanjung Jabung Barat

Berita Terkait

Berita Lainnya