Maulana - Diza Ajak Anak Muda Jambi Lebih Kreatif, Jangan Gampang Tergoreng Isu Negatif

Tim Milenial Kreatif Maulana - Diza (MKM) dan Fungame Bahagia dideklarasikan, Sabtu kemarin, di Cafe Untukmu, di kawasan Thehok, Kota Jambi.

Reporter: TIM | Editor: Admin
Maulana - Diza Ajak Anak Muda Jambi Lebih Kreatif, Jangan Gampang Tergoreng Isu Negatif
Acara deklarasi Tim Milenial Kreatif Maulana - Diza, di Cafe Untukmu, Kota Jambi, Sabtu 13 Juli 2024 | anil

INFOJAMBI.COM - Tim Milenial Kreatif Maulana - Diza (MKM) dan Fungame Bahagia dideklarasikan, Sabtu kemarin, di Cafe Untukmu, di kawasan Thehok, Kota Jambi. 

Deklarasi dihadiri sekitar 200 anak muda dari berbagai latar belakang. Juga hadir langsung pasangan bakal calon Wali Kota Jambi, Maulana, dan bakal calon Wakil Wali Kota Jambi, Diza Aljosha Hazrin

Baca Juga: Sidang Kasus Politik Uang Pilwako Jambi, Masih Terus Berlanjut

Maulana yang berdiri di depan para anak muda tak henti-hentinya melempar senyum. Sementara anak-anak muda itu terus mengobarkan aura semangat. 

Maulana menyampaikan pentingnya peran generasi muda dalam perjalanan politik mereka. Generasi muda adalah masa depan Jambi. 

Baca Juga: Apel Perdana, Wawako Tekankan Peningkatan Disiplin ASN Pemkot Jambi

“Kami sangat bangga dan bersemangat melihat antusiasme kalian semua di sini,” ujarnya disambut tepuk tangan meriah.

Bakal calon Wakil Wali Kota Jambi, Diza Aljosha Hazrin, menyampaikan pentingnya keterlibatan aktif kalangan milenial dan Gen Z, dalam membantu pertumbuhan ekonomi kreatif. 

Baca Juga: Kegiatan Offroader Memperebutkan Piala Walikota Jambi

Caranya, kata mantan Ketua HIPMI Kota Jambi itu, membekali diri dengan hal-hal positif, seperti menjadi pelaku UMKM, melaksanakan diskusi positif dan lain-lain.

“Penting sikap integritas pemuda dalam mengambil sikap. Jangan gampang tergoreng isu-isu negatif dan provokatif, karena itulah yang membuat awal mula perpecahan antar pemuda,” pesan Diza. 

“Kreatif kalian. Bersama-sama membangun Jambi lebih baik. Kalian adalah kekuatan perubahan,” tambahnya.

MKM sebagai sel pemenangan, berfungsi sebagai platform bagi para milenial untuk berkontribusi secara aktif dalam kampanye Maulana dan Diza. 

Tim ini akan menjadi garda terdepan menyuarakan visi misi pasangan calon, serta menggalang dukungan dari berbagai komunitas anak muda di Jambi. 

Dalam acara deklarasi ini, beberapa perwakilan milenial juga bicara. Mereka menyampaikan harapan dan ide-ide untuk kemajuan Kota Jambi. ***

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya