KOTAJAMBI, INFOJAMBI.COM - Sebuah mobil Toyota Innova berplat nopol B 2083 BIE, menabrak tiang listrik, di Jalan Pattimura, Kenali Besar, Kota Jambi, Senin (15/1/2024).
Peristiwa terjadi sekitar pukul 15.00 WIB. Akibat kejadian itu mobil terpuruk di jurang sedalam 2 meter. Belum diketahui pasti penyebab kecelakaan ini.
Baca Juga: Hindari Lobang, Truk Batubara Terguling Masuk Sungai
Mobil yang belum diketahui identitas pengemudinya ini mengalami rusak parah di bagian depan. Sementara 1 tiang listrik yang terbuat dari cor beton patah.
Akibat kejadian ini listrik di kawasan Simpang Rimbo padam. Pemadaman dilakukan di Gardu Induk (GI) Aur Duri, yang diprediksi akan berlangsung selama 3 jam.
Baca Juga: Tabrakan Adu Kambing, Sabar Langsung Tewas
Pemadaman listrik dilakukan terhadap 11.838 pelanggan yang tinggal di kawasan Simpang Rimbo, Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Jambi, Perumahan Aurduri dan sekitarnya.
“Listrik di rumah kami padam sejak jam 3 sore ini. Mudah-mudahan secepatnya menyala lagi,” kata Raul, warga Perumahan Aurduri. ***
Baca Juga: Rahmad Tewas Dilindas Truk
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com