INFOJAMBI.COM — Wacana penggantian mobil dinas Bupati dan Wakil Bupati Tanjabbar segera direalisasikan. Mobil dinas yang lama dinilai sudah tidak layak pakai lagi.
“Selain usia pemakaian sudah enam tahun lebih, mesin mobil itu juga sudah banyak mengalami perbaikan,” kata Kabag Sarana dan Prasarana Setda Tanjabbar, Dartono, Kamis (14/9).
Menurut Dartono, mobil dinas itu sudah pantas diganti baru. “Bayangkan, saat dipakai, debu dari luar pun masuk. Gearbox juga sudah pernah diganti. Kalau dipakai kecepatan di atas 80 km/jam goyang,” jelasnya.
Mobil dinas yang dipakai Bupati Tanjabbar, H Safrial MS, saat ini adalah Toyota Prado. Harganya sekitar Rp 1.2 miliar. Mobil itu akan diganti dengan mobil standar, kelasnya jauh dari Toyota Prado.
Untuk kendaraan dinasnya, Safrial hanya ingin mobil Toyota Fortuner tipe VRZ. Begitu juga wakil bupati. Meski jenisnya sama, tipenya berbeda. Untuk wabup, CC-nya lebih rendah dari mobil bupati.
Untuk pengadaan dua unit mobil dinas kepala daerah, Pemkab Tanjabbar mengusulkan anggaran sekitar Rp 1,1 miliar. Tipe mobil yang akan dibeli itu atas permintaan bupati sendiri.
“Bupati tidak mau dianggap menghabiskan anggaran. Makanya harga mobilnya cukup separuh dari harga mobil lama saja. Itu termasuk penghematan anggaran daerah,” kata Dartono.
Dibelinya mobil dinas dengan anggaran tidak terlalu besar, maka sisa dananya bisa dialokasikan untuk pembangunan yang lain. Safrial sengaja memilih yang murah. (Raini – Tanjabbar)
Baca Juga: 10 Desa Baru Bakal Dapat Kendaraan Dinas
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com