MPR RI Ajak Elemen Bangsa Renungi 22 Tahun Perjalanan Reformasi

| Editor: Admin
MPR RI Ajak Elemen Bangsa Renungi 22 Tahun Perjalanan Reformasi

EDITOR : PM || LAPORAN : BS





 <a href=Bamsoet Membuka Acara Menembak" width="633" height="450" />INFOJAMBI.COM - Ketua MPR RI Bambang "Bamsoet" Soesatyo mengajak seluruh elemen bangsa merenungi perjalanan 22 tahun reformasi. Pasca bergulirnya Reformasi 1998, tafsir Pancasila seperti dilepaskan ke pasar bebas.

Baca Juga: Zumi Zola Latihan Menembak, Katagori Pemula Dapat Nilai Baik





Menurut Bamsoet, hal ini ditandai dengan dihapusnya TAP MPR RI No.II/MPR/1978 tentang Pedoman Penghayatan dan Pengamalan Pancasila (P4), dibubarkannya Badan Pembinaan Pendidikan Pelaksanaan Pedoman Penghayatan dan Pengamalan Pancasila (BP7), serta dihapusnya mata pelajaran Pancasila sebagai mata pelajaran pokok di sekolah dan perguruan tinggi.





"Sehingga negara tak punya kuasa untuk hadir membina anak bangsa agar mempunyai mental ideologi Pancasila, " kata Bamsoet saat membuka acara puncak Kejuaraan Tembak Reaksi IPSC Level III Legislator Championship 2020, di lapangan tembak Senayan, Jakarta, Sabtu (7/3/2020).

Baca Juga: Pimpinan MPR RI Lantik Tujuh Anggota MPR PAW





Bamsoet berpendapat tak ada yang salah dengan reformasi, namun bukan berarti boleh berpuas diri dan tak melalukan evaluasi perbaikan. "Karena memperbaiki kehidupan bangsa merupakan upaya berkelanjutan yang tak boleh berhenti di tengah jalan," ujarnya.





Ditegaskan Bamsoet, pendekatan sosialisasi yang dilakukan MPR RI selalu berbeda terhadap satu segmen masyarakat dengan segmen lainnya. MPR RI dituntut kreatif dan inovatif, sehingga tak monoton melakukan sosialisai hanya dalam bentuk ceramah maupun seminar. "Sebagaimana ditunjukan hari ini melalui kejuaraan tembak reaksi," kata Bamsoet.

Baca Juga: Peluru Nyasar Berasal dari Latihan Menembak Anggota Perbakin





Sebagai Penasihat PB PERBAKIN, Bamsoet memaparkan penyelenggaraan kejuaraan ini sekaligus menjadi wujud nyata dukungan moral MPR RI bagi kemajuan cabang olahraga menembak, yang selama ini memang telah menunjukkan prestasi membanggakan. Seperti di ajang kejuaraan internasional SEA Games 2019 di Filipina, Indonesia tampil sebagai juara umum. |||



BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya