Optimalisasi Participate Interest dan PAD, DPRD Provinsi Jambi Bentuk Dua Pansus

DPRD Provinsi Jambi membentuk panitia khusus (pansus) untuk menangani masalah Participate Interest (PI) dan optimalisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD) Provinsi Jambi.

Reporter: DIA | Editor: Admin
Optimalisasi Participate Interest dan PAD, DPRD Provinsi Jambi Bentuk Dua Pansus
DPRD Provinsi Jambi membentuk pansus optimalisasi Participate Interest dan PAD, Sabtu | hms

INFOJAMBI.COMDPRD Provinsi Jambi membentuk panitia khusus (pansus) untuk menangani masalah Participate Interest (PI) dan optimalisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD) Provinsi Jambi.

Pansus itu dibentuk pada Rapat Paripurna DPRD Provinsi Jambi yang diadakan pada Sabtu (8/3/2025). Rapat dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi, Ivan Wirata, dihadiri 33 anggota DPRD Provinsi Jambi.

Baca Juga: Kerjasama Pembangunan Pasar Angsoduo dan JBC Disepakati

Dalam rapat paripurna itu disepakati membentuk Pansus 1. Pansus ini diketuai oleh Abun Yani, dengan Wakil Ketua Arpin Siregar, dan Sekretaris Riana Doris Sembiring. 

Sementara itu, Pansus 2 diketuai oleh Erpan, dengan Wakil Ketua Edminuddin, dan Sekretaris Afuan Yuza Putra. 

Baca Juga: ADI Minta Dewan Tegur Gubernur

Ketua Pansus 1, Abun Yani mengatakan, pembentukan dua pansus itu berawal dari kepedulian dewan terhadap peningkatan pendapatan asli daerah. Dari tahun ke tahun PAD Jambi dinilai stagnan, padahal banyak potensi dimiliki.

“Untuk kerja-kerja seperti ini tidak bisa dilakukan orang per orang, atau per komisi. Makanya kami membentuk pansus. Pembentukan pansus ini dasar hukumnya klir,” kata Abun Yani. 

Baca Juga: Paul Andre : Pansus akan Terus Tangani Kasus PDAM, Meski Banyak Tekanan

Setelah pansus terbentuk, mereka akan segera menggelar rapat internal, untuk mengatur langkah-langkah yang harus dilakukan kedepan. Dari rapat internal itulah akan diketahui apa yang harus dilakukan.

Bersambung ke halaman berikutnya

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya