PAN Bidik 12 Kursi DPRD Provinsi Jambi

Ketua DPW PAN Provinsi Jambi, A Bakri ditemani Ketua Majelis Pertimbangan Partai Al Haris, mengantar berkas pengajuan dan pendaftaran bacaleg ke KPU Provinsi Jambi

Reporter: Rifky Rhomadoni | Editor: Doddi Irawan
PAN Bidik 12 Kursi DPRD Provinsi Jambi
Pengurus PAN Jambi menyerahkan berkas bacaleg ke KPU Provinsi Jambi | foto : rifky rhomadoni

KOTAJAMBI, INFOJAMBI.COM - Ketua DPW Partai Amanat Nasional ( PAN) Provinsi Jambi, A Bakri ditemani Ketua Majelis Pertimbangan Partai Al Haris, mengantar berkas pengajuan dan pendaftaran bacaleg ke KPU Provinsi Jambi, Jumat, 12 Mei 2023.

Setelah dilakukan pemeriksaan oleh KPU Provinsi Jambi, berkas dan daftar 55 bacaleg PAN Provinsi Jambi dinyatakan lengkap dan memenuhi syarat.

Baca Juga: PAN Hormati Keputusan Partai Golkar

Ketua MPP DPW PAN Jambi, Al Haris menyebutkan, pada pemilu kali ini PAN Jambi menargetkan meraih 12 kursi di DPRD Provinsi Jambi, dan 2 kursi di DPR RI.

"Sesuai nomor PAN, 12, artinya kursi di DPRD provinsi 12, dan DPR RI 2 kursi," kata Haris.

Baca Juga: Salam dan Khafied Bersamaan Daftar ke PAN

Sementara itu, Ketua DPW PAN Jambi, Bakri mengatakan, PAN sebagai partai pemenang pada pemilihan Gubernur Jambi, saat ini masih fokus pada pemilihan legislatif.

"Sekarang kami fokus dulu pada caleg, baru ke pilkada, satu per satu kami jalani," sebut anggota DPR RI Dapil Jambi itu.

Baca Juga: Kemas Alfaridzi Dampingi Sani ?

Bersambung ke halaman berikutnya

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya