Pasokan Gas LPG Untuk Provinsi Jambi Hingga Hari Raya Idul Fitri Aman.

| Editor: Wahyu Nugroho
Pasokan Gas LPG Untuk Provinsi Jambi Hingga Hari Raya Idul Fitri Aman.

Laporan Rudy Saputra



INFOJAMBI.COM - Pertamina Regional 7 Jambi menambah pasokan tabung gas LPG 3 Kg sebanyak 11 Persen untuk wilayah Provinsi Jambi dari hari biasanya.

Hal tersebut dilakukan, seperti tahun lalu setiap memasuki bulan Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri permintaan tabung gas LPG 3 kg untuk Provinsi Jambi selalu meningkat.

Salesman Eksekutif Pertamina Regional 7, Raka Paradipta, mengakui adanya penambahan gas LPG 3 Kg tersebut, dimana pada bulan suci Ramadan dan Idul Fitri ini, pihaknya terus meningkatkan jumlah gas LPG 3 kg dari jumlah biasanya, yakni berkisar 8 hingga 11 persen perharinya.

"Penambahan stok 8 hingga 11 persen. Stok dihari biasa mencapai 1 juta tabung gas LPG 3 kg menjadi 1 juta 800 tabung untuk kita suplai setiap hari," ujarnya, Selasa (22/5/2018).

"Kita sudah salurkan ke seluruh wilayah yang ada di Provinsi Jambi melalui agen dan SPBU yang ada di kabupaten dan kota," tambah Raka.

Dengan bertambahnya Pasokan Gas LPG 3 Kg, dirinya berharap, tidak ada lagi kekurangan atau terjadinya kelangkaan di tengah masyarakat.

"Jangan sampai masyarakat harus antri panjang sehingga panik akibat tidak adanya ketersediaan tabung gas LPG 3 kg di agen-agen dan SPBU yang ditunjuk Pertamina," pungkas Raka.

Editor Wahyu Nugroho

Baca Juga: Tanjabtim Langka Gas 3 Kg

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Tanjabtim Langka Gas 3 Kg

Ekonomi dan Bisnis

Berita Terkait

Berita Lainnya