Pastikan Persiapan Pelaksanaan TMMD, Dandim Tanjab Tinjau Pos Kotis

| Editor: Doddi Irawan
Pastikan Persiapan Pelaksanaan TMMD, Dandim Tanjab Tinjau Pos Kotis

Penulis : Tim Liputan || Editor : Redaksi



INFOJAMBI.COM — Untuk kesekian kalinya Dandim 0419/Tanjab, Letkol Inf Erwan Susanto didampingi Danramil 419-04/Nipah Panjang, Kapten Inf Adil Tarigan, dan Pasilogdim 0419/Tanjab, Kapten Inf Rohandy meninjau Poskotis TMMD 108 tahun 2020 Kodim 0419/Tanjab, di Kabupaten Tanjung Jabung Timur, yang berlokasi di SDN 109/X dan SMP Satu Atap Desa Labuhan Pering, Kecamatan Sadu, Sabtu (27/6/2020).

Dalam kunjungan ini selain untuk mengecek progres semua hasil pekerjaan fisik selama digelar Pra TMMD, sekaligus memastikan semua persiapan terkait pembukaan TMMD yang akan dilaksanakan 30 Juni 2020 itu siap.

Selain meninjau langsung di lokasi pembangunan jalan TMMD, Dandim Erwan juga melihat dari dekat persiapan tempat yang akan digunakan untuk poskotis, rumah-rumah atau tempat yang akan ditempati pasukan selama pelaksanaan TMMD.

Dikemukakan Dandim, pelaksanaan TMMD kali ini agak istimewa. Di saat pandemi covid -19 juga akan mempengaruhi suasana pelaksanaan TMMD. Semua harus mematuhi protokol kesehatan. Semua itu sebagai upaya untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19. ***

Baca Juga: Koramil 415-11 Jambi Timur Sosialisasi Wawasan Kebangsaan

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya