PDI Perjuangan Undang Ratu Munawarah Ikuti Sekolah Partai

| Editor: Doddi Irawan
PDI Perjuangan Undang Ratu Munawarah Ikuti Sekolah Partai

Penulis : M Hary Rofagil || Editor : Dora



INFOJAMBI.COM - Beredar surat undangan Sekolah Partai dari DPP PDI Perjuangan. Sekolah Partai gelombang I itu akan dilaksanakan tanggal 21-27 Agustus 2020.

Surat tertanggal 14 Agustus 2020 tersebut ditujukan kepada para pengurus PDI Perjuangan di provinsi, kabupaten dan kota.

Pesertanya adalah calon kepala daerah dan wakil kepala daerah yang diusung oleh partai berlambang kepala banteng itu.

Untuk Provinsi Jambi, di dalam daftar lampirannya tertera tiga nama yang diundang.

Mereka adalah Ratu Munawarah calon Wakil Gubernur Jambi, Mulyani Siregar calon Bupati Tanjungjabung Barat dan Muhammad Mahdan calon Wakil Bupati Batanghari.

Sekolah Partai ini diadakan untuk memberikan pendidikan politik dan kebangsaan. Kepala daerah dan wakil kepala daerah mampu mengembangkan program kerakyatan sesuai Pancasila.

Di dalam surat undangan bernomor 1889/IN/DPP/VIII/2020 itu disebutkan, Sekolah Partai akan dilaksanakan secara daring melalui Zoom Meeting.

Pembukaannya dilakukan langsung oleh Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri.

Pada surat undangan yang ditandatangani Ketua DPP PDIP, Djarot Saiful Hidajat, dan sekretaris Hasto Krisyanto tersebut, Sekolah Partai dilaksanakan dua sesi, pagi hingga siang dan malam hari.

Struktur partai, calon kepala daerah dan calon wakil kepala daerah yang mengikuti Sekolah Partai wajib memakai seragam partai dan masker.

Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Jambi, Edi Purwanto, mengakui adanya kegiatan Sekolah Partai tersebut.

Edi juga sudah dihubungi oleh kedua peserta yang diundang, Mulyani Siregar dan Muhammad Mahdan.

Soal Ratu Munawarah, Edi mengaku belum tahu, karena namanya belum diumumkan sebagai calon Wakil Gubernur Jambi. ***

Baca Juga: Edi Purwanto Ketua Sementara DPRD Provinsi Jambi

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya