KOTAJAMBI - Walikota Jambi, H Syarif Fasha, resmi membuka Duta Anti Narkoba Pramuka Kwarcab Kota Jambi 2017, di ruang pola Kantor Walikota Jambi, Selasa (1/8). Turut hadir Kepala BNN Kota Jambi dan Ketua Kwarcab Kota Jambi M Rivai.
Baca Juga: Kwarcab Gerakan Pramuka Merangin Gelar LT III
Dengan mengangkat tema peduli generasi sehat dan kreatif, kegiatan ini diikuti 103 peserta. Kegiatan ini dilaksanakan selama tiga hari, 1 - 3 Agustus 2017.
Walikota Jambi yang juga Ketua Pembimbing Kwarcab Kota Jambi, Syarif Fasha mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu upaya pencegahan dini terhadap bahaya narkoba di Kota Jambi. Menurutnya, lebih baik mencegah daripada mengobati.
Baca Juga: Raida Pramuka Tolom Ukur Keberhasilan Mendidik Generasi Muda
Upaya pencegahan ini tidak bisa dilakukan oleh dirinya sendiri. Ia melibatkan semua pihak untuk dapat berkolaborasi dan saling bersinergi untuk memerangi dan mengurangi angka pemakai narkoba di Kota Jambi.
"Kalau kita hanya mengandalkan kepolisian dan BNN, tidak mungkin narkoba bisa diberantas di bumi tanah pilih pusako betuah ini," tutur Fasha.
Baca Juga: Sekda Kukuhkan DKC Pramuka Merangin
Untuk itu pemkot membentuk perwakilan dari Pramuka sebagai duta narkoba. Tujuannya duta ini memberikan penyuluhan langsung kepada generasi-generasi muda yang ada di Kota Jambi. Penggerak anti narkoba ini diupayakan melalui generasi muda Pramuka di Kota Jambi, karena mereka berbaur langsung dengan muda mudi, sekaligus memberi penyuluhan.
Fasha berharap dari satu anak duta anti narkoba dapat mengajak setidaknya satu orang teman atau kerabatnya untuk menghindari narkoba. Dalam satu tahun mereka bisa menyelamatkan 365 anak muda Kota Jambi.
Fasha mengatakan untuk membangkitkan motivasi dan penyemangat para duta narkoba, ia akan memberi hadiah bagi duta yang banyak melakukan penyuluhan.
"Yang penting semangat. Kalau semangat kita kurang, kita akan kalah dengan semangat duta kabupaten/kota lain," kata Fasha. (infojambi.com)
Laporan : Dicky
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com