Peduli Pendidikan, PT.DAS Bantu Ruang Kelas Baru

| Editor: Doddi Irawan
Peduli Pendidikan, PT.DAS Bantu Ruang Kelas Baru
GM PT DAS Alison Marbun bersama Kepala SDN 183/V, Mukhsin, didampingi Head CSR & Sustainability Asian Agri, Welly Pardede dan para siswa, saat pengguntingan pita pada acara penyerahan bantuan RKB. (foto : ist)

Press Release



INFOJAMBI.COM — Dalam rangka memeriahkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-73 tahun, PT Dasa Anugrah Sejati (DAS) unit bisnis Asian Agri mendistribusikan bantuan satu unit Ruang Kelas Baru (RKB) ke SD Negeri 183/V, Dusun Palang, Desa Lubuk Bernai, Kecamatan Batang Asam, Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Provinsi Jambi.

Peresmian pembangunan RKB sekolah berlangsung pada 25 Agustus 2018, dihadiri Head Corporate Social Responsibility & Sustainability Asian Agri, Welly Pardede, Group Manager PT DAS Alison Marbun, Manager Kebun Badang Fredrick B Sipayung, Kepala SD Negeri 183 Mukhsin, Humas PT DAS Rohman, Komite Sekolah, Kepala Desa Lubuk Bernai, Team CSR Asian Agri Wlayah Jambi dan tokoh masyarakat.

Bantuan program CSR Asian Agri pada bidang pendidikan membuktikan komitmen perusahaan mendukung program pemerintah, yaitu peningkatan fasilitas pendidikan, sehingga terciptanya peningkatan kualitas pendidikan khususnya di Kabupaten Tanjung Jabung Barat.

"Kami selalu peduli terhadap masyarakat di lingkungan perusahaan dalam berbagai aspek. Bertepatan dengan HUT RI ke-73 dan tahun ajaran baru, Asian Agri melalui PT DAS di Taman Raja kembali memberikan bantuan ke Desa Lubuk Bernai dalam bentuk Ruang Kelas Baru (RKB)," kata Head CSR & Sustainability Asian Agri, Welly Pardede.

Welly berharap, bantuan ini dapat menambah ruang belajar yang masih kurang, sehingga proses belajar dan mengajar di sekolahan ini dapat berjalan semakin lancar dan baik.

"Dengan keberadaan RKB tersebut, sekolah ini ke depan dapat menciptakan generasi muda yang berkualitas. Kami berpesan, untuk para guru dan komite sekolah, mari sama-sama kita berbenah untuk masa depan anak-anak kita yang lebih disiplin dan lebih peduli, agar tercipta generasi bangsa yang berprestasi dan dapat menjadi kebanggaan bangsa," minta Welly.

Sementara itu, Alison Marbun selaku GM PT DAS menambahkan, dengan adanya bantuan ini, semoga dapat bermanfaat. "Siapa lagi yang peduli dengan anak-anak kita, kalau bukan kita. Diharapkan bangunan ini selalu dijaga dan dirawat," katanya.

“Dalam mengisi kemerdekaan, tentu kita harus bisa memberikan manfaat / dampak positip bagi masyarakat dan lingkungan. Demikian juga perusahaan, selama ini PT.DAS melalui program-program CSR-nya senantiasa perduli terhadap masyarakat dan lingkungan di desa-desa seputar perusahaan. Harapan kami, kiranya kepedulian kami ini dapat meningkatkan jalinan silaturahmi diantara kita, sehingga kita bisa sama-sama berkarya dan maju bersama,” imbuhnya.

Kepala SD Negeri 183, Mukhsin mengucapkan terimakasih kepada PT. DAS sebagai unit bisnis Asian Agri yang telah hadir di tengah-tengah dunia pendidikan dengan bantuannya berupa 1 gedung kelas baru.

"Terimakasih kepada Asian Agri yang selalu aktif membantu desa kami melalui bermacam program CSR-nya, khususnya program pendidikan. Tanpa PT. DAS, mungkin siswa kami saat ini khususnya kelas 1 akan mengalami kesusahan dalam belajar. Perlu kami sampaikan bahwa saat ini kami hanya punya 5 lokal, ditambah 1 unit dari PT. DAS menjadi 6 lokal," ucapnya.

Ia kembali berharap, agar perusahaan tak henti-hentinya memperhatikan kondisi SD Negeri 183. "Kontribusi perusahaan Asian Agri sangat diharapkan oleh sekolah. Kami akan selalu mendukung program kerja dari PT. DAS dan berdoa semoga PT. DAS semakin maju dan sukses," mintanya.

Imam Sayuti selaku tokoh masyarakat desa menegaskan, kontribusi Asian Agri melalui PT. DAS sudah banyak dirasakan, baik itu perbaikan jalan, kesehatan dan lainnya. "Hari ini, anak-anak kami dibantu dengan pembangunan lokal baru belajar mengajar. “Semoga PT DAS semakin sukses," doanya. ***

Baca Juga: Asian Agri Bersama Tanoto Foundation Peduli Pendidikan

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya